Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Ledakan Granat di Monas, Melaney Ricardo: It Broke My Heart

Kompas.com - 03/12/2019, 17:02 WIB
Andika Aditia,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Melaney Ricardo turut prihatin atas peristiwa ledakan granat yang terjadi di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Selasa (3/12/2019) pagi.

Melaney tak menyangka di penghujung tahun ada peristiwa seperti ini dan terjadi di area vital.

Apalagi, kata Melaney, sampai menimbulkan korban luka.

Baca juga: Melaney Ricardo Dibuli Gara-gara Lakukan Prank pada Haruka Nakagawa

"Yang (ledakan granat) barusan, yang pasti mencekam karena aku merasa dari kemarin bersyukur banget puji Tuhan Indonesia sudah aman," ucap Melaney saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (3/12/2019).

"Tapi di penghujung tahun ada kejadian gini. It broke my heart," ujarnya menambahkan.

Baca juga: Pascaledakan Granat Asap, Pengunjung Tidak Khawatir Piknik di Monas

Melaney mengaku ia juga turut merasa cemas atas peristiwa tersebut.

"Pokoknya kita berserah aja. Kalau worry pasti ada," katanya.

Istri Tyson James Lynch ini pun meminta kepada semua pihak untuk saling menjaga kondisi sekitar agar tetap kondusif.

Baca juga: Detik-detik Perdamaian Melaney Ricardo dan Elza Syarief

"Pokoknya kalau bisa aku mohon sama warga Indonesia karena kan kita kerja di sini," ucapnya. 

Sebelumnya diberitakan, ledakan terjadi di kawasan Monas, Jakarta Pusat, pada Selasa (3/12/2019) pagi.

Beberapa saksi menyebutkan, ledakan terdengar cukup keras.

Baca juga: Ledakan di Monas, Granat Tak Bisa Sembarangan Dimiliki Anggota Polri dan TNI

Dua tentara atas nama Serka Fajar dan Praka Gunawan menjadi korban luka yang terimbas ledakan tersebut saat tengah berolahraga.

Saat ini, kedua korban telah dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto Jakarta untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono menyatakan, ledakan yang terjadi akibat granat asap.

Baca juga: Lagi Irit, Melaney Ricardo Batal Rayakan Natal di Australia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Marshel Widianto Diusung Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel, Tretan Muslim: Saya Yakin Itu Prank

Marshel Widianto Diusung Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel, Tretan Muslim: Saya Yakin Itu Prank

Seleb
Tretan Muslim Ungkap Kesulitan Jadi Dubber Pertama Kali di Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet

Tretan Muslim Ungkap Kesulitan Jadi Dubber Pertama Kali di Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet

Film
Laleilmanino Rilis 'Djakarta' Kolaborasi dengan Diskoria dan Cecil Yang

Laleilmanino Rilis "Djakarta" Kolaborasi dengan Diskoria dan Cecil Yang

Musik
Polisi Sebut Keluarga Virgoun Belum Ajukan Rehabilitasi

Polisi Sebut Keluarga Virgoun Belum Ajukan Rehabilitasi

Seleb
Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Alami Gerd hingga Gatal-gatal

Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Alami Gerd hingga Gatal-gatal

Seleb
Filmnya Turun Layar, Raisa: Maklum Film Dokumenter Musik

Filmnya Turun Layar, Raisa: Maklum Film Dokumenter Musik

Film
Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Konsumsi Obat 90 Hari Tanpa Henti

Sempat Idap Psikosomatis, Sogi Indra Dhuaja Konsumsi Obat 90 Hari Tanpa Henti

Seleb
Akui Jalan ke Bangkok Bersama Anji, Juliette Angela: Kami Urus Persiapan untuk Singel Terbaru

Akui Jalan ke Bangkok Bersama Anji, Juliette Angela: Kami Urus Persiapan untuk Singel Terbaru

Seleb
Polisi Sebut Virgoun Sempat Syok Saat Ditangkap atas Kasus Narkoba

Polisi Sebut Virgoun Sempat Syok Saat Ditangkap atas Kasus Narkoba

Seleb
Rundown Acara PODFEST 2024, Ada Agak Laen hingga Podkesmas

Rundown Acara PODFEST 2024, Ada Agak Laen hingga Podkesmas

Hits
Film MARNI: The Story of Wewe Gombel Tayang 27 Juni 2024

Film MARNI: The Story of Wewe Gombel Tayang 27 Juni 2024

Film
Polisi Telah Kantongi Identitas Pemasok Narkoba untuk Virgoun dan PA

Polisi Telah Kantongi Identitas Pemasok Narkoba untuk Virgoun dan PA

Seleb
Status Virgoun Masih sebagai Terperiksa atas Kasus Narkoba

Status Virgoun Masih sebagai Terperiksa atas Kasus Narkoba

Seleb
Diizinkan Rizky Billar Lanjut Kuliah, Lesti Kejora Bersyukur Sudah Sidang Seminar Proposal

Diizinkan Rizky Billar Lanjut Kuliah, Lesti Kejora Bersyukur Sudah Sidang Seminar Proposal

Seleb
Jadi Pelatih Judo di Film My Annoying Brother, Caitlin Halderman Lakukan Riset 1 Bulan

Jadi Pelatih Judo di Film My Annoying Brother, Caitlin Halderman Lakukan Riset 1 Bulan

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com