Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Film Night at the Museum, Petualangan Seru Ben Stiller Menjaga Museum

Diadaptasi dari novel berjudul sama karya Milan Trenc, film besutan sutradara Shawn Levy ini mengusung genre komedi, fantasi, dan petualangan.

Night at the Museum mengisahkan tentang seorang ayah bernama Larry Daley (Ben Stiller) yang ingin membuat anaknya, Nick (Jake Cherry), bangga dengan dirinya.

Namun, usaha Daley kerap gagal.

Terlebih ketika ia bercerai dengan istrinya, Erica (Kim Raver), membuat keadaannya semakin sulit.

Ia harus bersaing dengan suami baru Erica yang mempunyai pekerjaan lebih menjanjikan daripada dirinya.

Salah satu cara Daley bersaing adalah menjadi wiraswasta, tapi lagi-lagi ia mengalami kegagalan.

Daley ingin sekali bekerja dengan penghasilan tetap.

Sampai suatu saat, ia mendapatkan pekerjaan di Museum of Natural History sebagai seorang penjaga museum.

Dia bertugas menggantikan tiga penjaga senior yang telah pensiun, Cecil (Dick van Dyke), Reginald (Bill Cobbs), dan Gus (Mickey Rooney).

Pada malam pertama Daley bertugas, ia berpikir bahwa ia hanya bekerja sendirian.

Namun, ia menyadari bahwa satu per satu barang-barang di museum perlahan hidup.

Mulai dari T-Rex, Teddy Roosevelt (Robin Williams), sampai mumi yang berasal dari Mesir (Rami Malek).

Karena mereka membuat onar, Daley pun merasa kewalahan menjaga para penghuni museum tersebut.

Ia harus mencegah para penghuni museum agar tidak berbuat onar dan kembali ke tempat masing-masing sebelum fajar tiba.

Sanggupkah Larry Daley menghadapi para pembuat onar di dalam museum tersebut?

Saksikan kisahnya dalam film Night at the Museum malam ini (16/7/2020) pukul 23.00 WIB di GTV.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/07/16/104032266/sinopsis-film-night-at-the-museum-petualangan-seru-ben-stiller-menjaga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke