Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dukungan untuk Film Riki Rhino agar Berprestasi seperti Parasite

Film yang digarap rumah produksi Batavia Pictures ini mengangkat keberagaman flora dan fauna di Indonesia dengan satwa langkanya yang terancam punah.

Artis peran Hamish Daud yang terlibat dalam film memerankan karakter Riki. Riki adalah seekor badak cula satu yang menjadi karakter utama dalam film ini.

Menurut Hamish, film ini mengajarkan bagaimana pentingnya menghormati dan melestarikan hewan-hewan yang terancam punah.

"Anak-anak masih muda yang saya rasa the next generation itu penting sekali untuk melestarikan spesies-spesies seperti badak. Saya senangnya karena education," kata Hamish.

Marketing Manager PT Sinde Budi Sentosa Denny Yusuf mengatakan, film yang mengangkat kehidupan hewan-hewan langka di Indonesia sesuai dengan visi dan nilai Larutan Penyegar Cap Badak yang peduli terhadap pelestarian alam.

"Pesan yang diangkat bahwa kesadaran konservasi harus dimulai dari keluarga terutama anak-anak dikemas dalam animasi yang kualitasnya tidak kalah dengan animasi Hollywood," kata Denny melalui keterangan tertulis, Rabu (26/2/2020).

"Harapannya, kecintaan terhadap kehidupan hayati dapat meningkat lewat karakter Riki, Badak Sumatera muda dan teman-temannya," sambungnya.

Denny menambahkan, keberhasilan industri film Asia hingga bisa memenangkan Oscar lewat film Parasite, menginspirasi pihaknya untuk turun tangan mendukung industri film dalam negeri.

"Kita bisa melihat di saat ini film Asia bahkan sudah berhasil memenangkan ajang sekelas Oscar. Kami meyakini kolaborasi brand-brand dan para kreator Tanah Air sangat penting untuk mendukung perkembangan berbagai karya anak bangsa," kata Denny.

Film ini mengisahkan tentang Riki, badak Sumatera muda yang kehilangan culanya setelah diambil oleh pemburu Mr Jak.

Riki memulai petualangan bersama sahabatnya, Beni, untuk menemukan kembali culanya.

Sederet artis kenamaan Tanah Air turut menjadi bagian dari Film Riki Rhino.

Mereka adalah Hamish Daud sebagai Riki, Ge Pemungkas sebagai Beni, Zack Lee sebagai Mr Jack, dan Aurel Hermansyah sebagai Bebeb.

Selain itu ada Ridwan Kamil sebagai Grada, Cemen sebagai Jathul, Mo Sidik sebagai Bogeng, Mikhaela Lee sebagai Rara, Dimas Danang sebagai The Master, Niken Anjani sebagai Nina dan Arsyi Hermansyah sebagai Tukik.

Film besutan Sutradara Erwin Budiono ini akan tayang di Bioskop seluruh Indonesia mulai 27 Februari 2020.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/02/26/224840666/dukungan-untuk-film-riki-rhino-agar-berprestasi-seperti-parasite

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke