Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghilangkan Jamur dari Pakaian dan Mencegahnya Muncul Kembali

Kompas.com - 12/05/2023, 07:16 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jamur adalah masalah yang umum dihadapi setiap pemilik rumah. Biasanya, jamur muncul di kamar mandi, ambang jendela, dan tempat-tempat lain yang memiliki kelembapan tinggi.

Bahkan, jamur bisa tumbuh pada permukaan lain seperti kain. Biasanya, jamur muncul di pakaian basah di keranjang cucian atau Anda meninggalkan cucian basah yang bersih di mesin cuci terlalu lama sehingga menjadi asam. 

Baca juga: Tidak Sulit, Ini 4 Cara Mengatasi Masalah Jamur di Rumah

Jamur dan spora lumut tumbuh subur di lingkungan lembap dan gelap ini sehingga akan mulai tumbuh pada pakaian basah dengan cepat.

Selain itu, jamur dapat tumbuh pada pakaian ketika disimpan di tempat penyimpanan. Misalnya, menyimpan sweater musim dingin di dalam kotak dan menyimpannya di tempat lembap, seperti ruang bawah tanah. Itulah lingkungan ideal untuk spora jamur.

Bahkan, jika memasukkan pakaian ke kantong penyimpanan plastik sebelum pakaian tersebut benar-benar kering, hal itu juga dapat mendorong pertumbuhan jamur.

Apa pun penyebabnya, jamur yang tumbuh pada pakaian merupakan masalah yang harus segera diatasi. 

Kabar baiknya, Anda tidak perlu membuang pakaian. Dengan sedikit ketekunan dan tindakan cepat, jamur pada pakaian dapat dibersihkan sehingga aman dikenakan kembali. 

Baca juga: Cara Menghilangkan Jamur di Karet Pintu Mesin Cuci Bukaan Depan

Perlakukan kain sebelumnya

Ilustrasi pakaian berjamur, jamur pada pakaian.SHUTTERSTOCK/RAIHANA ASRAL Ilustrasi pakaian berjamur, jamur pada pakaian.
Jamur dan spora jamur sering kali sulit dihilangkan. Satu hal yang bisa dilakukan untuk menghilangkannya adalah merendam pakaian dan kain terlebih dahulu sebelum mencucinya.

Ada berbagai bahan pembersih yang dapat digunakan untuk merawat pakaian sebelum memasukkannya ke mesin cuci. 

Berikut sejumlah cara menghilangkan jamur dari pakaian dikutip dari How Stuff Works, Jumat (12/5/2023). 

  • Pra-perawatan dengan pemutih

1. Campurkan satu bagian pemutih non-klorin dengan tiga bagian air dan semprotkan pada noda berjamur hingga meresap.

2. Setelah pakaian didiamkan selama beberapa menit, cuci dengan air panas hingga bersih.  

Baca juga: 5 Tanda Ada Masalah Jamur di Rumah yang Perlu Diwaspadai

  • Pra-perawatan dengan boraks

Sodium borat, yang lebih dikenal dengan nama boraks, atau penghilang noda semprot lainnya juga dapat digunakan untuk perawatan awal.

1. Pertama-tama, campurkan 118 mililiter boraks (tidak sama dengan asam borat) dengan air sangat panas untuk membantu melarutkannya.

2. Tambahkan larutan tersebut ke dalam mesin cuci setelah pengisian air selesai.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Do it your self
4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

Decor
5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

Pets & Garden
7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

Housing
8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

Housing
8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

Pets & Garden
5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com