Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Betulkah Tanaman Hias Bisa Membersihkan Udara Dalam Ruangan?

Kompas.com - 06/11/2022, 20:16 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Salah satu alasan beberapa orang menghadirkan tanaman hias di dalam rumah adalah mampu membersihkan dan menjernihkan udara.

Walhasil, tanaman hias diletakkan di hampir setiap sudut ruangan,  dari ruang tamu, kamar mandi, kamar tidur, hingga dapur.

Baca juga: 4 Tanaman Hias yang Dapat Mengurangi Kelembapan di Kamar Mandi

Namun, benarkah tanaman bisa menjernihkan udara di dalam rumah? 

Disadur Insider, Minggu (6/11/2022), sebuah penelitian bertajuk “Potted Plants Do Not Improve Indoor Air Quality: A Review and Analysis of Reported VOC Removal Efficiencies” pada 2019 menemukan bahwa tanaman hias memiliki efek kecil pada kualitas udara di dalam ruangan.

Jika ingin menyaring udara, diperlukan 10 dan 1.000 tanaman per meter persegi. Artinya, jika ruang keluarga berukuran 300 kaki persegi, diperlukan antara 280-28 ribu tanaman untuk menyaring senyawa organik menguap atau volatile organic compound (VOC) secara efektif.

Lantas, mengapa tanaman tidak dapat memurnikan udara di dalam rumah secara efektif? 

Baca juga: Seputar Manfaat dan Cara Menggunakan Air Cucian Beras untuk Tanaman

Ilustrasi tanaman hias di kamar mandi.Shutterstock/Pixel-Shot Ilustrasi tanaman hias di kamar mandi.

Ada sebuah gagasan mengatakan menambahkan tanaman ke dalam rumah dapat menjaga udara tetap bersih. Namun, untuk membersihkan udara di dalam rumah, kamu memerlukan sesuatu yang menghilangkan polutan partikel VOC.

Tanaman menghilangkan polusi dalam jumlah kecil dari udara dalam ruangan,” jelas Richard Corsi, profesor teknik dan ilmu komputer di Portland State University, Amerika Serikat.  

Faktanya, jumlah VOC yang dibasmi satu tanaman dari udara hampir tidak bisa diukur dengan instrumen ilmiah.

Baca juga: 7 Tanaman Herbal yang Tak Boleh Ditanam Berdampingan

Corsi melanjutkan, jika ingin mengurangi VOC di dalam ruangan berukuran sedang hingga 50 persen, kamu perlu memiliki sekitar 1.000 tanaman.

Corsi tidak menampik bahwa gagasan tanaman dapat meningkatkan kualitas udara merujuk pada sebuah studi yang dilakukan NASA pada 1980-an.

Studi itu mengungkapkan tanaman dapat memurnikan udara dari polutan dan alergen. Hanya saja, hasilnya tidak berlaku untuk tanaman hias.

Corsi mengatakan, dalam studi NASA, tanaman ditemukan dapat menghilangkan polutan di ruangan kecil yang tertutup rapat. 

Artinya, temuan ini tidak berlaku untuk ruangan yang lebih besar, yang memiliki lebih banyak aliran udara.

Baca juga: Cara Pruning Tanaman Mint agar Semakin Rimbun

Tanaman menyerap karbon dioksida, tetapi...

Ilustrasi tanaman hias peace lily. Peace lily adalah salah satu tanaman pembersih udara di dalam ruangan. SHUTTERSTOCK/FOTOHELIN Ilustrasi tanaman hias peace lily. Peace lily adalah salah satu tanaman pembersih udara di dalam ruangan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

Pets & Garden
5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
4 Cara Mengusir Semut dari Teras Rumah

4 Cara Mengusir Semut dari Teras Rumah

Do it your self
5 Ide Lantai Kamar Tidur yang Membuat Suasana Lebih Nyaman

5 Ide Lantai Kamar Tidur yang Membuat Suasana Lebih Nyaman

Housing
5 Ide Desain Jendela Dapur, Bikin Ruangan Lebih Terang

5 Ide Desain Jendela Dapur, Bikin Ruangan Lebih Terang

Decor
5 Penyebab Kucing Takut Air

5 Penyebab Kucing Takut Air

Pets & Garden
Cara Mencuci Seprai Satin agar Tetap Halus dan Tahan Lama

Cara Mencuci Seprai Satin agar Tetap Halus dan Tahan Lama

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com