Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/07/2022, 07:13 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kaca yang bersih dan berkilau tidak hanya membuat hunian tampak terawat, tetapi juga memantulkan banyak cahaya alami sehingga membuat rumah lebih cerah.

Material kaca hampir ada di seluruh rumah, dari jendela, cermin, backsplash, meja, hingga kompor, dan bisa membersihkannya dengan cara yang sama. 

Baca juga: Amankah Memanaskan Makanan dengan Panci Kaca?

Cuka adalah pilihan pembersih kaca yang efektif, bebas goresan, dan ramah lingkungan, asalkan diencerkan dengan benar saat digunakan. 

Dilansir dari Home Guides SF Gate, Rabu (6/7/2022), berikut cara aman membersihkan permukaan kaca dengan cuka.  

Campur air dan cuka

Ilustrasi cukaFREEPIK.COM Ilustrasi cuka
Untuk pembersihan jendela secara teratur, sebaiknya mencampur satu bagian cuka putih dan satu bagian air dalam botol semprot yang bersih, lalu kocok dengan lembut.

Jika jendela sangat kotor, Anda perlu mencampur larutan dengan konsentrasi cuka yang lebih kuat dibanding air. 

Baca juga: 3 Cara Membersihkan Pintu Kaca Shower agar Tetap Mengilap 

Gosok kaca dengan pembersih atau aplikator

Untuk membersihkan permukaan kaca dengan cuka, semprotkan larutan cuka dan pembersih kaca pada koran atau kain lembut yang digunakan untuk menyeka. 

Bersihkan debu, noda, dan kotoran yang menempel pada jendela, cermin, kaca backsplash, serta aksesori kaca yang ada di rumah. 

Semprotkan kembali larutan cuka sesuai dengan kebutuhan. Hindari menyemprotkan larutan cuka langsung ke cermin karena semprotan berlebih dapat mengenai rangka dan alas perak sehingga menyebabkan korosi atau perubahan warna pada kaca. 

Baca juga: Tips Aman Mengemas Gelas Kaca Saat Pindah Rumah

Gunakan wol baja

Ilustrasi wol baja, ilustrasi spons cuci piring bajaShutterstock/Emily Li Ilustrasi wol baja, ilustrasi spons cuci piring baja
Asosiasi Kaca Amerika Utara menyarankan membasahi wol baja bebas minyak dengan air untuk menghilangkan lemak yang menempel atau noda membandel dari kaca dengan lembut.

Jangan bersihkan kompor kaca dengan wol baja. Sebagai gantinya, lihat manual produsen yang mungkin menyarankan membersihkan area kaca kompor dengan cuka murni dengan hati-hati atau menghilangkan kotoran berat menggunakan silet bermata tunggal.  

Baca juga: 5 Hal yang Dapat Menyebabkan Kusen Jendela dan Pintu Kayu Berayap

Gunakan kain lembut

Setelah membersihkan kaca, gunakan kain chamois atau kain lembut yang bersih dan kering untuk hasil lebih baik. Menggunakan handuk kertas dapat meninggalkan serat pada kaca. 

Namun, setelah membersihkan kaca dengan cuka mungkin akan menimbulkan goresan yang disebabkan oleh residu lilin dari produk pembersih kaca sebelumnya.

Campurkan satu bagian alkohol gosok dengan 20 bagian air dan singkirkan sisa-sisanya sebelum membersihkan kaca standar dengan cuka. 

Baca juga: 8 Manfaat Cuka untuk Tanaman dan Cara Menggunakannya

Buka jendela jika cuka berbau tidak sedap. Seperti beberapa produk pembersih jendela lainnya, cuka menguap dengan cepat dan bau apa pun akan hilang setelah beberapa menit.

Cuka dapat merusak bagian non-kaca, termasuk lapisan perak cermin dan bingkai kayu atau logam. Gunakan wol baja hanya pada kaca.

Hindari menggunakannya pada jendela atau cermin jika Anda merasa ada warna atau bahan plastik pada permukaan atau wol dapat membuat goresan kecil. Pastikan menggunakan wol baja yang baru dan tanpa noda karat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com