Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Alasan Kucing Menggosokkan Tubuhnya ke Kaki Kita

Kompas.com - Diperbarui 09/02/2023, 09:32 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu perilaku unik yang sering dilakukan kucing adalah menggosokkan tubuhnya ke kaki seseorang atau pemiliknya.

Jika hal ini juga sering terjadi padamu, mungkin kamu bertanya-tanya tentang alasan atau maksud dari perilaku tersebut.

Lantas, apa alasan kucing menggosokkan tubuhnya ke kaki kita? Apakah ini cara kucing untuk menggoda?

Baca juga: 5 Hal yang Bisa Menandakan Kucing Tidak Bahagia

Dilansir The Spruce Pets, berikut ini tiga alasan mengapa kucing menggosokkan tubuhnya ke kaki kita

Ilustrasi kucing tiga warna atau kucing calico. PIXABAY/GISELAFOTOGRAFIE Ilustrasi kucing tiga warna atau kucing calico.
1. Mengklaim orang dan lingkungan mereka

Kucing sangat bergantung pada indra penciumannya untuk mendapatkan informasi tentang dunia di sekitar mereka.

Perlu diketahui bahwa kucing memiliki kelenjar di dagu, pipi, dahi, dan bahkan di cakar mereka yang mengeluarkan feromon.

Namun, feromon ini tidak bisa tercium oleh manusia, tetapi kucing dan hewan lain dapat dengan mudah menciumnya.

Feromon ini memberi tahu hewan lain banyak hal tentang kucing. Ini dapat mencakup apakah kucing itu jantan atau betina, apakah ia sedang berahi, bahkan suasana hati kucing itu pada saat itu.

Baca juga: 5 Alasan Kucing Lebih Aktif di Malam Hari

Saat kucing menggosokkan tubuhnya ke kaki atau tubuhmu, mungkin ia mencoba meninggalkan aromanya pada dirimu sebagai cara untuk menandai kamu adalah miliknya.

Itu membuat kucing dan hewan lain tahu, "manusia ini milikku". Ini adalah jenis perilaku teritorial yang menunjukkan hubungan terikat.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com