Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/01/2022, 09:04 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Cermin lazim digunakan sebagai elemen dekoraai rumah dan bahkan menjadi tren desain interior dalam beberapa tahun terakhir. Cermin digemari karena mampu membuat rumah terlihat lebih luas dan menarik secara visual.

Jika Anda berniat memasang cermin di rumah, ada banyak penempatan cermin yang harus dipertimbangkan.

Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah banyak praktisi feng shui memperingatkan agar tidak menggantung cermin di belakang sofa. Mengapa demikian?

Baca juga: 3 Tips Meletakkan Cermin di Ruang Tamu Menurut Feng Shui

Ilustrasi penggunaan cermin sebagai elemen dekorasi ruangan.SHUTTERSTOCK/JUAN FRANCISCO GOMEZ Ilustrasi penggunaan cermin sebagai elemen dekorasi ruangan.

Dilansir dari Feng Shui Beginner, Jumat (28/1/2022), memasang cermin di belakang sofa dianggap sebagai feng shui buruk.

Untuk menerapkan feng shui yang baik di tempat tinggal, kita harus selalu merasa aman dan tenteram, sehingga kita bisa tinggal di rumah dengan nyaman.

Menggantung benda berat di belakang sofa atau tempat tidur sering kali membuat orang merasa tertekan dan tidak aman.

Kita cenderung memiliki kekhawatiran yang tidak perlu tentang benda-benda yang jatuh ke kita. Pikiran negatif ini akan berlama-lama di alam bawah sadar kita dan menimbulkan rasa tidak nyaman yang dapat memengaruhi kesehatan dalam jangka panjang.

Baca juga: Cara Membersihkan Noda di Cermin Tanpa Meninggalkan Goresan

Kita membutuhkan sandaran dinding yang kokoh di belakang perabotan penting di rumah seperti sofa, tempat tidur, meja belajar. Ini melambangkan mendapatkan dukungan dalam hidup.

Jika cermin ditempatkan di lokasi tersebut, itu akan menyebabkan dinding menghilang secara visual. Ini menyiratkan tidak ada dukungan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com