Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/01/2022, 15:18 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Dapur modern dengan warna hitam dan putih semakin populer dan menjadi pilihan banyak orang.

Dua warna ini merupakan perpaduan klasik yang tidak lekang oleh waktu dan dapat diaplikasikan pada semua jenis gaya desain apapun seperti klasik, industrial, minimalis, scandinavian dan lainnya.

Jika kamu ingin menampilkan gaya monokrom di area dapur, tak ada salahnya menambahkan beberapa aksen di dapur hitam putihmu.

Baca juga: 6 Tren Dekorasi Dapur yang Diprediksi Bakal Hits di 2022, Apa Saja?

Aksen seperti warna emas atau perak tentu akan membuat tampilan dapur terlihat lebih elegan dengan daya tarik ekstra.

Melansir dari Ideal Home, Minggu (23/1/2022), berikut ini adalah ide menciptakan dapur hitam dan putih yang tidak monoton.

Baca juga: 7 Cara Mudah Menambahkan Warna ke Dekorasi Dapur

Ciptakan keseimbangan dengan warna hitam dan putih yang setara

Untuk menciptakan keseimbangan di dapur dengan warna hitam putih, pastikan kamu menggunakan dua elemen warna dengan seimbang.

Misalnya kamu sudah memiliki kabinet dapur berwarna hitam, agar dapur lebih cerah gunakan cat warna putih di sekelilingnya.

Dibandingkan menggunakan kayu hitam mengkilap, kamu bisa menggunakan kayu dengan tekstur ebony atau warna hitam yang lebih matte.

Baca juga: 5 Inspirasi Dekorasi Dapur dengan Tanaman Hias Indoor

Tambahkan aksen emas untuk kesan yang kuat

Ilustrasi wastafel dapur berbahan kuningan. SHUTTERSTOCK/KELAVI Ilustrasi wastafel dapur berbahan kuningan.

Dapur putih tentu akan terlihat lebih indah jika ditambahkan beberapa aksen yang mencolok. Contohnya saja dengan menambahkan meja dapur dengan batu marmer hitam, ini akan memberi ruangan titik fokus yang mencolok.

Selain itu detail aksen emas juga akan tampak cantik bila dipadukan dengan warna hitam dan putih, tambahkan aksen emas di pintu lemari, tarikan laci dan kursi bar berwarna emas.

Baca juga: 5 Ide Dekorasi Dapur Bergaya Skandinavia

Dekorasi hitam sebagai kekuatan visual dapur

Jadikan warna hitam sebagai kekuatan visual di dapur dengan menggunakan kabinet serba hitam di dinding yang di padukan dengan kitchen island di tengah ruangan.

Unsur warna gelap di ruangan membuat ruangan putih menjadi hangat dan nyaman. Untuk kabinet dapur, kamu juga bisa menggunakan kabinet dengan kaca, gunakan bingkai berwarna hitam namun dengan sentuhan warna putih untuk bagian dalam kabinet.

Baca juga: 6 Aturan Dekorasi Dapur dengan Tanaman

Tambahkan aksen kayu dengan warna netral

Ilustrasi dapur, dinding dapur dengan nuansa kayu. FREEPIK/USER15285612 Ilustrasi dapur, dinding dapur dengan nuansa kayu.

Untuk dapur bertema pedesaan, kamu bisa memadukan warna hitam dan putih dengan elemen warna netral.

Agar ruangan terlihat lebih hangat padukan dengan warna gading dan putih tulang terutama rumah dengan langit-langit yang pendek.

Menambahkan aksen alam seperti kayu juga menjadi ciri khas dapur pedesaan. Gunakan pola lantai batu alam dengan warna gelap agar terlihat serasi.

Baca juga: Tren Dekorasi Dapur Terpopuler di Instagram, Apa Saja?

Gunakan warna pastel seperti merah muda

Jika kamu tidak ingin dapur monokrom yang terkesan terlalu monoton, tambahkan warna pastel berkapur agar tampilan dapur tampak lebih lembut.

Warna netral dan pastel akan meredam warna hitam dan putih yang terlalu dominan. Kamu bisa mengaplikasikan warna pastel pada lemari dapur atau aksesoris dapur lainnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com