Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Membersihkan Kamar Mandi

Kompas.com - 23/01/2022, 11:00 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

Sumber Kaodim

JAKARTA, KOMPAS.com - Membersihkan kamar mandi merupakan tugas yang perlu dilakukan secara rutin. Sebab, ruang satu ini adalah tempat berkembang biak terbaik bagi kuman dan bakteri.

Sayangnya, banyak orang kerap melakukan beberapa kesalahan dalam membersihkan kamar mandi, yang mana proses pembersihan malah menjadi tidak sempurna dan cenderung berdampak buruk.

Oleh karena itu, pastikan kamu membersihkan kamar mandi dengan tepat dan benar, sehingga tidak menjadi sia-sia maupun memberi dampak buruk.

Baca juga: 7 Tips Mengurangi Kelembapan di Kamar Mandi

Dilansir dari Kaodim, Minggu (23/1/2022), berikut ini adalah tiga kesalahan yang harus dihindari dalam membersihkan kamar mandi.

Ilustrasi membersihkan rumah, produk pembersih rumah. FREEPIK/FREEPIK Ilustrasi membersihkan rumah, produk pembersih rumah.
Menggunakan pembersih serbaguna di setiap permukaan

Sebuah kamar mandi bisa memiliki permukaan yang berbeda-beda, seperti kaca, granit, keramik, stainless steel, porselen, dan sebagainya.

Setiap permukaan yang berbeda akan membutuhkan jenis pembersih yang berbeda pula untuk mempertahankan kondisinya.

Hanya karena botolnya bertuliskan pembersih serbaguna, bukan berarti kamu bisa membersihkan semua permukaan yang ada di kamar mandi secara efektif.

Sebaiknya gunakan larutan pembersih untuk masing-masing permukaan yang berbeda.

Baca juga: 3 Cara Membersihkan Nat Keramik Kamar Mandi yang Berjamur

Menggunakan pembersih satu untuk semua dapat merusak permukaan tertentu, salah satunya granit.

Membersihkan pintu kaca kamar mandi. VIA maramani.com Membersihkan pintu kaca kamar mandi.

Langsung menyeka permukaan yang baru disemprot larutan pembersih

Bahkan ketika kamu sedang terburu-buru atau ingin menyelesaikan pekerjaan pembersihan sesegera mungkin, jangan langsung menyeka larutan pembersih yang disemprotkan.

Diamkan larutan di permukaan selama beberapa menit sebelum diseka untuk menghilangkan kotoran dan bakteri secara efektif.

Strategikan rutinitas pembersihanmu untuk menghemat waktu. Kamu dapat menyemprotkan larutan pembersih tepat di awal sesi pembersihan, lalu menyekanya dan membilasnya sebagai langkah terakhir hingga akhir.

Baca juga: Cara Menjaga Kamar Mandi Tetap Bersih Lebih Lama

.Ilustrasi membersihkan kloset, sikat klosetPEXELS/ Karolina Grabowska .Ilustrasi membersihkan kloset, sikat kloset
Tidak membersihkan sikat kloset

Ketika dipakai untuk membersihkan kloset, sikat kloset akan membawa bakteri dari bagian dalam mangkuk kloset ke kamar mandi.

Jadi, jangan berpikir kalau sikat kloset dapat dibersihkan secara bersamaan saat membersihkan mangkuk kloset, atau membilasnya saja sudah cukup untuk membuatnya kembali bersih.

Setelah selesai digunakan, sikat kloset perlu direndam ke dalam air panas yang dicampurkan pemutih selama 30-60 menit untuk membunuh bakteri di dalamnya.

Kemudian, bilas sikat kloset dengan air panas dan biarkan hingga benar-benar kering sebelum meletakkannya kembali ke sudut ruang kamar mandi.

 

Catatan akhir

Baca juga: Cara Membersihkan Lantai dan Dinding Keramik Kamar Mandi Pakai Cuka

Tidak ada kata terlambat untuk mempelajari lebih lanjut tentang cara membersihkan kamar mandi dengan benar.

Membersihkannya dengan benar tentu dapat mengurangi risiko kamar mandi menjadi sumber kuman dan bakteri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Kaodim
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com