Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/12/2021, 22:15 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Memelihara kucing dan anjing bisa menjadi suatu hal yang menyenangkan bagi setiap pemiliknya.

Namun, setiap pemilik kucing dan anjing memerlukan banyak pengetahuan yang dapat menunjang proses kehidupan teman berbulunya.

Jadi, selain memenuhi kebutuhan makan dan minumnya, ada beberapa hal lain yang tidak boleh diabaikan oleh setiap orang yang memelihara kucing dan anjing.

Baca juga: 7 Hal yang Menyebabkan Masalah Pencernaan pada Kucing

Dilansir dari Bright Side, Sabtu (4/12/2021), berikut ini 4 hal yang tidak boleh diabaikan pada kucing dan anjing.

Ilustrasi anjing dan kucing di rumah.SHUTTERSTOCK/PIOTR BRANIEWSKI Ilustrasi anjing dan kucing di rumah.

1. Tidak memeriksa bulunya setelah mengajak jalan-jalan

Kamu mungkin terbiasa memeriksa pakaianmu dan tubuhmu seusai pergi jalan-jalan.

Jadi, apabila anjingmu menemanimu saat kamu jalan-jalan, pastikan kamu juga memeriksa bulunya.

Sebab, anjing sering berlari melewati rerumputan tinggi atau semak-semak. Hal itu sangat mudah bagi mereka untuk mendapatkan serangga yang tidak menyenangkan.

Baca juga: Mengenal Perilaku Zoomies pada Anjing dan Penyebabnya

Mendeteksi parasit dengan tepat waktu akan menjaga hewan peliharaanmu tetap sehat, serta mengurangi risiko penyakit Lyme (penyakit akibat infeksi bakteri yang ditularkan melalui gigitan kutu) dan penyakit lainnya.

Apabila kamu menemukan kutu di tubuh anjingmu, maka pergilah ke dokter hewan sesegera mungkin.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com