Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Memanfaatkan Sinar Matahari Dalam Ruangan

Kompas.com - 07/10/2021, 22:02 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Liv Space

JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki bagian rumah yang terpapar sinar matahari langsung dapat membuat ruangan lebih terang dan cerah daripada ruangan lainnya.

Hal ini sangat bagus untuk kesehatan karena sinar matahari sangat dibutuhkan bagi manusia. Selain itu, ruangan yang terpapar sinar matahari penuh tampak lebih lapang dan luas.

Melansir dari Liv Space, Kamis (7/10/2021), ada beberapa cara memanfaatkan sinar matahari dalam ruangan seperti berikut ini. 

Baca juga: Apakah Tanaman Benar-benar Membutuhkan 6 Jam Sinar Matahari Per Hari?

Gunakan jendela besar

Cara paling mudah mendapatkan sinar matahari adalah memiliki jendela besar. Jendela yang menghadap ke timur atau barat dapat menangkap sinar matahari dengan mudah sehingga membanjiri rumah dengan sinar matahari. 

Letakkan cermin

Cermin dan permukaan reflektif dapat membuat rumah menjadi hidup dengan memantulkan sinar matahari.

Jika dimiringkan dengan sempurna, cahaya dapat merambat, bahkan ke sudut ruangan yang paling gelap sekali pun. Cermin di dekat jendela dan furnitur dengan lapisan kaca atau mengkilap bekerja secara ajaib dalam mencerahkan rumah. 

Baca juga: 6 Tanaman Hias yang Membutuhkan Sedikit Sinar Matahari

Gunakan warna terang dan pastel

Warna dan cahaya memiliki ikatan korelatif. Warna terang lebih banyak memantulkan cahaya sehingga membuat ruangan tampak terang dan lapang secara alami.

Selain itu, warna terang juga dapat menyerap panas dari sinar matahari sehingga menjaga rumah tetap sejuk selama musim panas dan hangat selama musim hujan. 

Baca juga: 7 Ide Mendekorasi Balkon yang Mendapat Paparan Sinar Matahari Penuh

Gunakan tirai tipis

Tanpa mengurangi privasi di dalam kamar tidur, Anda dapat menggunakan ke tirai tipis di kamar tidur sehingga memungkinkan cahaya masuk ke kamar. Selain itu, tirai tipis ringan juga dapat melembutkan keseluruhan tampilan ruangan .

Cat plafon dengan warna cerah

Langit-langit atau plafon yang lebih tinggi menawarkan kesempatan yang lebih baik untuk mendapatkan cahaya alami yang berlimpah ke dalam ruangan.

Pilih warna plafon yang lebih terang dari cat dinding. Jika memiliki dinding putih, warna putih rata bekerja sempurna dalam mentransmisikan sinar matahari ke dalam ruangan. 

Baca juga: Plus Minus Meletakkan Tanaman Keladi di Bawah Sinar Matahari Langsung 

Penempatan furnitur

Rancang tata letak furnitur sedemikian rupa sehingga tidak menghalangi cahaya. Selalu atur furnitur low profile di dekat jendela.

Skylight

Skylight memiliki keuntungan ganda ketika digunakan di dalam ruangan. Jika memiliki rumah mandiri, ini bisa menjadi cara bergaya untuk membiarkan rumah Anda menikmati cahaya alami pada siang hari dan memberi Anda pemandangan bintang pada malam hari.

Sinar matahari tidak hanya membuat rumah tampak cerah, tetapi juga membuatnya tetap segar dan higienis. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

Pets & Garden
7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

Housing
8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

Housing
8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

Pets & Garden
5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
4 Cara Mengusir Semut dari Teras Rumah

4 Cara Mengusir Semut dari Teras Rumah

Do it your self
5 Ide Lantai Kamar Tidur yang Membuat Suasana Lebih Nyaman

5 Ide Lantai Kamar Tidur yang Membuat Suasana Lebih Nyaman

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com