Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Sofa untuk Ruang Tamu

Kompas.com - 26/04/2021, 15:37 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Renonation

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyaknya jenis dan model sofa yang ditawarkan mungkin akan membuatmu bingung memilih mana yang paling pas untuk ruang tamu. Pemilihan sofa juga menjadi hal penting untuk dipertimbangkan matang-matang karena sofa menjadi fitur paling menonjol di ruang tamu.

Dilansir dari Renonation, Senin (26/4/2021), untuk kamu yang sedang mencari sofa yang pas untuk ruang tamu, berikut empat hal yang harus diperhatikan sebelum membelinya. 

Baca juga: Tips Meletakkan Sofa agar Ruangan Lebih Seimbang

1. Tentukan Fungsinya

Tentukan aktivitas yang akan kamu dan keluarga lakukan di atas sofa. Apakah sofa hanya digunakan untuk menerima tamu atau untuk menyaksikan series favorit di depan televisi. Berapa lama kamu akan menggunakannya dan apakah ada anggota keluarga yang lanjut usia yang ikut menggunakannya?

Semua faktor ini harus sangat mempengaruhi pilihan tempat duduk di ruang tamu. Misalnya, membeli sofa dengan busa yang dalam ketika diduduki akan lebih cocok untuk orang yang tinggi. 

Baca juga: Hindari 5 Kesalahan Umum Saat Membeli Sofa

Suka mengadakan pertemuan? Maka sofa bentuk L atau sofa melengkung di sekitar meja tengah adalah pilihan yang baik. Kamu bahkan dapat memasukkan beberapa bean bag di sisi lain untuk menampung lebih banyak orang.

2. Kualitas

Jangan hanya memilih sofa berdasarkan desainnya. Tingkat kenyamanan dan penopangnya juga sama pentingnya. Jika memungkinkan, mintalah anggota keluarga untuk mencoba sofa setidaknya selama 15 menit. 

Baca juga: 6 Pertanda Kamu Harus Segera Mengganti Sofa

Waspadai adanya derit saat kamu duduk di sudut untuk menguji pemasangan pegas yang salah dan pastikan bahwa rangka dibuat dari bahan yang kokoh seperti kayu ek atau kayu lapis kelas furnitur. Kamu dapat menguji kekokohannya dengan mengangkat salah satu kaki atau sudut sofa.

Jika rangkanya kuat dan kokoh, kaki lainnya juga akan terangkat. Sofa harus memiliki lengan yang empuk dan bahannya harus dijahit dengan hati-hati. Terakhir, periksa apakah kaki disekrup atau dikencangkan dengan pasak, tidak hanya direkatkan. 

Baca juga: 6 Ide Menghias Bagian Belakang Sofa di Rumah

3. Jenis Perawatan

Ada dua jenis sofa, yakni kain atau kulit. Sofa kain sangat cocok untuk orang yang menyukai keserbagunaan warna, desain, serta teksturnya. Namun, ini dapat memudar seiring waktu dan membutuhkan perawatan tingkat tinggi terhadap tungau debu dan noda.

Di sisi lain, sofa kulit, lebih mudah dirawat. Beberapa bahan kulit, seperti kulit sapi muda, bahkan akan terlihat lebih baik seiring bertambahnya usia. 

Baca juga: 5 Cara Menata Sofa agar Tampak Lebih Menarik

Material lainnya, seperti suede, adalah pilihan buruk untuk rumah yang memiliki banyak anak kecil, hewan peliharaan, dan anggota keluarga yang ceroboh. Jika budget menjadi masalah, faux leather bisa menjadi jawaban karena bisa juga diwarnai dengan berbagai macam warna.

4. Ukuran Ruang Tamu

Ukuran ruang tamu akan menentukan ukuran sofa yang hendak dibeli. Sesuaikan ukuran sofa dengan ruangan agar sofa tak terasa memenuhi ruangan atau terasa terlalu kecil.

Untuk itu, sebelum membeli, ukurlah ruangan dan perkirakan berapa ukuran sofa yang akan kamu beli nanti. Belilah sofa denga ukuran yang pas agar estetika ruangan tetap terjaga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Renonation
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com