Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Reptil Lucu Ini akan Membuatmu Ingin Memeliharanya

Kompas.com - 23/03/2021, 20:01 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Reptil mungkin tak kamu kategorikan sebagai hewan yang lucu untuk dijadikan peliharaan. Namun terlepas dari kenyataan bahwa mereka bersisik, licin dan, seringkali, suka makan serangga, reptil sebenarnya bisa sangat imut.

Dilansir dari The Spruce Pets, Selasa (23/3/2021), berikut tujuh jenis reptil yang mungkin akan mengubah cara pikirmu tentang reptil dan membuatmu ingin memelihara mereka.

Ilustrasi ular garter. PIXABAY/PIXEL1 Ilustrasi ular garter.

1. Ular garter

Kebanyakan orang takut pada ular. Beberapa spesies dari hewan melata ini juga disebut berbahaya, bahkan racunnya bisa mematikan.

Baca juga: Sebelum Memelihara, Cari Tahu Makanan untuk Deretan Reptil Berikut Ini

Namun ular kecil yang tidak mengancam seperti ular garter, sebenarnya lucu.

Ular garter tersedia di toko hewan peliharaan karena termasuk salah satu jenis ular yang paling sering dipelihara.

Ukurannya yang kecil dan warna serta motifnya yang beragam, membuat ular ini bisa dijadikan salah satu pilihan untuk hewan peliharaan.

2. Kura-kura kotak

Kura-kura dengan rumah di punggungnya bisa hidup hingga 50 tahun dan menjadi hewan peliharaan yang sangat baik.

Baca juga: Panduan Sebelum Memilih Kura-kura Sebagai Hewan Peliharaan

Dan meskipun paruh mereka tajam, kasar, kulit bersisik dan cakar kecil yang runcing, kura-kura kotak dapat menjadi tambahan yang sangat lucu untuk terarium milikmu.

Namun, kura-kura jenis ini terkenal agak sulit dirawat, meski demikian, kura-kura jenis ini bisa menjadi sahabat reptil jangka panjang yang lucu.

3. Crested gecko atau tokek jambul

Meskipun matanya melotot dan makanan yang disukai adalah jangkrik, mealworm, dan waxworm, senyum konyol tokek jambul dan tangan kecilnya menjadikan mereka tampak lucu untuk dipelihara sebagai hewan peliharaan.

Tokek jambul sempat dianggap punah, tetapi kemudian ditemukan kembali pada tahun 1994. Hewan ini terkenal mudah dirawat dan memiliki kepribadian yang lucu

Crested geckos masuk dalam salah satu reptil yang populer dipelihara. Karena mereka sangat mudah dirawat, tokek jambul menjadi hewan peliharaan yang sangat baik untuk anak-anak atau mereka yang baru kali pertama memelihara reptil.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com