Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/03/2021, 18:44 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Hama dan penyakit merupakan dua faktor yang dapat memengaruhi pertumbuhan tanaman, seperti penyakit jamur yang umum menyerang berbagai tanaman.

Jika tanaman terserang jamur, akan mengalami berbagai macam keluhan salah satunya munculnya bintik hitam.

Dilansir dari The Spruce, Sabtu (6/3/2021), bintik hitam merupakan penyakit jamur (Diplocarpon rosae) yang biasanya menyerang bunga mawar.

Baca juga: Penyakit Busuk Putih pada Tanaman, Penjelasan dan Cara Menanganinya

Jamur berkembang menjadi bintik hitam pada daun, yang akhirnya menyebabkan daun menguning dan rontok.

Selain terlihat tidak enak dipandang, hal itu dapat melemahkan tanaman mawar secara serius. Bintik hitam tumbuh subur selama cuaca sejuk dan lembap, sedangkan panas saat musim panas yang ekstrim membatasi penyakit.

Menyebar ke seluruh daun

Bintik hitam akan terlihat seperti bintik hitam melingkar pada daun. Biasanya terdapat di sisi atas daun, tetapi bisa juga berkembang di sisi bawah.

Tepi luar lingkaran hitam tidak rata atau berbulu dan biasanya dikelilingi oleh lingkaran kuning.

Baca juga: Tangani Penyakit Embun Tepung pada Tanaman dengan Pestisida Buatan Sendiri

Bintik-bintik biasanya dimulai di daun bagian bawah dan bergerak ke atas. Mereka bisa muncul sedini mungkin saat daun pertama kali terbentang.

Bintik-bintik ini bisa membesar dan akhirnya bergabung dan semakin menutupi permukaan daun. Daun yang terkena sering rontok dari tanaman dan jika dibiarkan, seluruh daun akan berguguran. 

Jamur juga dapat menginfeksi batang muda, menyebabkan lecet ungu tua atau hitam pada batang, bahkan bunganya mungkin menunjukkan bercak merah.

Tanaman yang terinfeksi akan menghasilkan lebih sedikit kuncup bunga dan tanpa daun, tanaman menjadi stres dan rentan terhadap lebih banyak masalah penyakit lainnya.

Halaman:
Sumber The Spruce
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com