Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/02/2021, 12:14 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tikus adalah hama yang mengganggu di rumah, karena bisa memakan apa saja yang dilihatnya dan menyebarkan penyakit. Tikus adalah tamu yang tidak menyenangkan dan tidak diinginkan yang bisa sangat sulit untuk disingkirkan.

Untuk membasmi tikus, hal yang biasanya terpikirkan adalah memasang perangkap tikus atau racun tikus. Namun, tidak sedikit produk pembasmi tikus yang ada di pasaran tidak mempan mengusir hewan pengerat tersebut.

Untuk Anda yang ingin segera menyingkirkan tikus dari rumah, berikut ini beberapa cara membuat racun tikus sendiri di rumah, seperti dikutip dari The Family Homestead, Senin (8/2/2021).

Baca juga: 6 Tanaman yang Bisa Mengusir Tikus di Rumah

1. Asam borat dan kaldu ayam

Ini adalah salah satu resep racun tikus terbaik dan paling efektif, serta tidak butuh banyak waktu untuk membuatnya.

Kemungkinan besar Anda tidak memiliki bubuk asam borat di sekitar rumah, jadi Anda sebaiknya membelinya di toko. Kemudian, campurkan dengan kaldu ayam bubuk, dan menunggu tikus muncul.

2. Formula gula

Untuk membuat racun tikus alami dari formula gula, Anda membutuhkan baking soda atau soda kue, tepung terigu, gula, dan air.

Soda kue beracun bagi tikus dan gula adalah umpannya. Letakkan saja di area yang akan dijangkau tikus dan mereka akan pergi dalam waktu singkat.

Baca juga: Usir Tikus di Taman Rumah dengan 5 Cara Ini

3. Peppermint

Peppermint diyakini dapat membasmi tikus yang berkeliaran di rumah. Letakkan di sekitar tempat mereka cenderung masuk.

Bagi tikus, itu bekerja sebagai racun dan akan mengecilkan paru-paru mereka.

4. Semen

Umpan tikus dan racun buatan sendiri ini sederhana dan efektif untuk mengeluarkan tikus dari rumah Anda.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com