Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Dampak Buruk yang Ditimbulkan dari Makan di Tempat Tidur

Namun, makan di tempat tidur dapat memberi dampak buruk yang berpengaruh pada kenyamanan dan kesehatan.

Oleh karena itu, kamu perlu mengetahui beberapa dampak buruk yang ditimbulkan dari makan di tempat tidur.

Dilansir dari Times of India, Sabtu (28/5/2022), berikut ini adalah empat dampak buruk yang ditimbulkan dari makan di tempat tidur.

Jika kamu melakukan aktivitas, seperti menonton TV atau makan sambil duduk di tempat tidur, itu menipu pikiranmu untuk percaya bahwa tempat tidur bukan tempat untuk tidur nyenyak tanpa gangguan.

Makan di tempat tidurmu mendorong rutinitas tidur yang mengganggu, membuat kamu kurang tidur.

Menjaga seprai dan kasur tetap bersih bukanlah tugas yang mudah, apalagi jika kamu makan di tempat tidur setiap hari.

Makan di tempat tidur membuat tempat tidurmu menjadi tempat berkembang biak yang potensial bagi kuman dan bakteri.


Jika sering makan di tempat tidur, kamu harus lebih sering mengganti seprai untuk menghindari perkembangbiakan bakteri di tempat tidurmu.

Membuatmu makan berlebihan

Makan di tempat tidur membuatmu rentan terhadap makan berlebihan, yang mana ini bisa memengaruhi kesehatan dan berat badan.

Saat makan di tempat tidur, ini bisa membuatmu tidak benar-benar mendengarkan tubuhmu ketika kamu sedang nyaman dengan semangkuk mie dan tayangan Netflix di depanmu, membuatmu melupakan semua tentang kontrol porsi makanan.

Mengundang tamu yang tidak diinginkan

Makan di tempat tidur dapat menarik semut maupun kecoak. Bahkan tumpahan makanan sekecil apa pun dapat menyebabkan semut memanjat sepraimu. Kamu pasti tidak menginginkan hal itu.

Kecuali sedang sakit atau cedera, kamu harus makan di meja makan atau di lantai dengan kaki disilangkan, bukan di tempat tidur.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/05/28/194800476/4-dampak-buruk-yang-ditimbulkan-dari-makan-di-tempat-tidur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke