Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Menggantung Jam Dinding Tanpa Perlu Menggunakan Paku

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika ingin menggantung sebuah jam ke dinding, biasanya hal ini memerlukan bantuan paku yang ditancapkan ke dinding.

Namun, menggantung jam dinding menggunakan paku tentunya merusak dinding dan membuat tampilannya tidak menarik.

Jadi, apabila ingin menggantung jam ke dinding tanpa menggunakan paku yang menancap di dinding, maka ada beberapa alternatif cara yang bisa dilakukan.

Dilansir dari Bramwell Brown, Minggu (28/11/2021), berikut ini beberapa cara menggantung jam dinding tanpa perlu menggunakan paku.

1. Gunakan strip perekat dinding

Strip perekat dinding bisa kamu andalkan untuk menempelkan jam dinding tanpa perlu menggunakan paku.

Untuk melakukan cara ini, pastikan bagian belakang jam dinding rata dan bersih, lalu pilih tempat yang kamu inginkan untuk menggantung jam dan bersihkan area tersebut dengan baik.

Setelah menempelkan strip perekat dinding secara merata di bagian belakang jam dinding, kamu dapat menekan jam ke dinding dan tahan selama 30 detik.

Sebagai catatan, untuk cara ini kamu perlu tahu beban maksimal yang dapat ditahan oleh strip perekat dinding, agar jam tidak jatuh dari dinding dan rusak.


2. Gunakan kait perekat dinding

Untuk cara ini tidak berbeda jauh dengan cara sebelumnya, yang mana tempelkan kait perekat ke dinding, kemudian gantung jam dindingmu di sana.

Opsi satu ini sangat cocok untuk jam dinding yang lebih besar dan memiliki bobot lebih berat.

Untuk jam yang lebih berat lagi, gunakan kait pengait dinding lebih dari satu untuk membantu membagi beban dan menyebarkan beban secara merata.

Agar aman, sebaiknya uji kekuatan kait perekat dinding setelah menempel di dinding dengan menariknya ke bawah menggunakan jari atau seutas tali.

Kait perekat memerlukan waktu untuk menempel sempurna, jadi diamkan sekitar satu jam atau lebih lama untuk memastikan perekatnya menempel dengan baik.

3. Menempatkan di rak

Rak adalah salah satu tempat terbaik untuk meletakkan jam dinding, yang mana semua orang akan melihatnya.

Beberapa jam bahkan didesain dengan alas untuk diletakkan di permukaan yang rata.

Sebuah jam bisa terlihat sangat lucu ketika diselipkan di rak buku ruang belajar. Pertimbangkan untuk menggunakan jam sebagai cara untuk membagi atau memesan pernak-pernik atau bukumu.

Jika kamu ingin meletakkan jam bundar di rak, maka pastikan untuk mendukungnya dengan baik.

Pernak-pernik kecil dapat digunakan untuk membantu memasang jam pada tempatnya.


4. Jadilah kreatif

Apakah ada pengait di suatu tempat di sekitar rumahmu yang tidak kamu harapkan untuk meletakkan jam dinding?

Mungkin kamu hanya membutuhkan kawat dan rak kunci (key rack) yang sudah menempel ke dinding.

Cari-cari di sekitar rumahmu dan lihat semua tempat yang bisa ditempati oleh jam dinding.

Mungkin kamu memiliki karya seni lama yang tidak lagi menarik, sehingga itu menjadi tempat yang tepat untuk meletakkan jam dinding.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/11/28/142000476/cara-menggantung-jam-dinding-tanpa-perlu-menggunakan-paku

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke