Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kucing "Oyen" Ini Rutin Kunjungi Makam Pemiliknya Selama 5 Tahun...

Kompas.com - 10/04/2023, 19:14 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Seekor kucing "oyen" di Malaysia kerap mengunjungi makam pemiliknya yang sudah meninggal 5 tahun lalu.

Tiga tahun lalu, seekor kucing jantan bernama Nana itu pernah viral di media sosial "Negeri Jiran" setelah terlihat berjalan sendiri dan mengunjungi makam pemilik sebelumnya, Ab Aziz Ismail di Pemakaman Islam Kampung Paloh.

Nah, Nana dikabarkan kini masih mengikuti rutinitas yang sama, namun tidak sesering sebelumnya.

Baca juga: Salju Turun di Malaysia, Suhu Capai -5 Derajat Celsius

Sebab, kucing berusia 9 tahun tersebut sudah tidak sesehat seperti dulu dan selera makannya turun setelah terlibat kecelakaan di penghujung tahun 2021.

Dalam wawancara dengan Harian Metro Malaysia, menantu Ab Aziz, Norhazlin Mohamat Nozi, mengatakan keluarganya masih merawat Nana.

“Dulu Nana sehat dan sering menemani kami ke pemakaman untuk mengunjungi makamnya dan ada kalanya Nana pergi sendirian. Nana terlibat kecelakaan dan keluarga kami baru tahu setelah Nana pulang dengan mulut berdarah,” ucap dia, sebagaimana dikutip dari World of Buzz.

Norhazlin memastikan telah membawa Nana ke klinik hewan untuk mendapatkan perawatan kesehatan.

"Dokter memberi tahu bahwa dia (Nana) baik-baik saja, tetapi tampaknya dia tidak seaktif sebelumnya dan akan banyak tidur. Itu juga ada hubungannya dengan usia tuanya,” tambahnya.

Baca juga: Luruskan Pernyataan Anwar Ibrahim, Kemenlu Malaysia Tergaskan Lindungi Haknya di Laut China Selatan

Meski pihak keluarga tidak banyak berbagi kabar tentang Nana kepada orang lain, Norhazlin menyebut, masih ada orang yang mengenal dan mengetahui Nana.

“Seringkali penduduk desa akan bertanya tentang Nana jika mereka sudah lama tidak bertemu Nana. Dia dulu selalu membawa Nana bersamanya ke masjid sehingga penduduk desa sudah mengenal Nana,” ucap dia.

“Pokoknya kami sekeluarga bersyukur Nana masih bersama kami dan tidak pernah menghilang,” kata Norhazlin.

Selain mengunjungi makam, Nana dilaporkan sering juga menghabiskan waktunya di mobil milik tuannya dan ayunan yang menjadi tempat favorit pemiliknya.

Nana dirawat keluarga Ab Aziz sejak lahir dan menjadi hewan peliharaan keluarga tersebut hingga sekarang.

Ab Aziz sendiri meninggal pada Juli 2018 akibat komplikasi ginjal.

Baca juga: Malaysia Hapus Hukuman Mati, Apakah Ratusan WNI Akan Terhindar dari Eksekusi?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com