Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 02/02/2023, 16:01 WIB

NEW YORK CITY, KOMPAS.com - Beberapa kebun binatang menawarkan kesempatan untuk menamai kecoa sebagai hadiah Valentine.

Pengunjung bisa menamai kecoa dengan nama pasangan mereka, atau dalam beberapa kasus, dengan nama mantan.

Seperti dilansir dari UPI, kebun Binatang Bronx di New York menawarkan paket kecoa Valentine mulai dari 15 hingga 75 dollar AS.

Baca juga: Rasakan Sensasi Kemasukan Air, Telinga Pria Ini Ternyata Kemasukan Kecoa

Paket bernama "The Works" ini termasuk tumbler, tote bag, sertifikat kecoa yang diberi nama dan kunjungan virtual dengan kecoak, di mana kecoa bisa mendesis dengan "tamu" hewan kejutan.

"Anda tidak selalu memiliki kata-kata yang tepat, tetapi Anda masih bisa membuat mereka merinding. Beri nama kecoa untuk Valentine Anda, karena kecoa bisa berarti selamanya," kata iklan Kebun Binatang Bronx di situs webnya.

Tak hanya di Bronx, di Kebun Binatang San Antonio, pengunjung dapat menamai kecoa dengan nama mantan mereka.

Mereka juga menontonnya dimakan sebagai bagian dari agenda "Cry me a Cockroach Fundraiser".

Pengunjung juga dapat menyumbang untuk memberi nama hewan pengerat atau sayuran yang ditakdirkan untuk bernasib sama: dimangsa.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Saat 661 Pasangan di Meksiko Berbahagia Ikuti Pernikahan Massal Tepat pada Hari Valentine...

Sang mantan pengunjung sendiri akan menerima kartu Hari Valentine virtual yang memberi tahu mereka bahwa seekor kecoa dinamai untuk mengenang mereka--dan kecoa itu telah dimakan hewan lain.

Kebun Binatang El Paso, Museum Ilmu Pengetahuan Alam Houston dan Akuarium Florida diketahui juga menawarkan program serupa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber UPI
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+