MEXICO CITY, KOMPAS.com - Tabrakan kereta api terjadi di Meksiko pada Sabtu (7/1/2023) waktu setempat.
Insiden itu menewaskan satu orang dan melukai 57 orang lainnya.
Kecelakaan tersebut tepatnya terjadi di jaringan kereta metro antara Stasiun La Raza dan Potrero di Mexico City.
Baca juga: Tentara Meksiko Perang dengan Kartel Usai Tangkap Ovidio Guzman, Anak El Chapo
Dikutip dari AFP, tayangan televisi Meksiko menunjukkan penumpang yang terluka langsung diberikan penanganan di ambulans setelah kecelakaan yang terjadi di Jalur Tiga Metro utara-selatan itu.
"Ada 57 orang terluka, beberapa dengan luka ringan. Semuanya dilarikan ke rumah sakit. Sayangnya ada satu kematian," kata Wali Kota Mexico City Claudia Sheinbaum dalam pernyataan singkat dari lokasi kecelakaan.
Dia menyebut, masinis kereta adalah orang yang terluka paling parah dalam tabrakan kereta di Meksiko kali ini.
Diresmikan pada tahun 1969, Metro Mexico City mencakup perjalanan 226 kilometer dengan 195 stasiun di 12 jalur.
Baca juga:
Pihak berwenang memperkirakan layanan kereta metro itu telah mengantar 837 juta penumpang pada tahun 2021.
Namun, sistem metro sering dikritik karena pemeliharaannya yang tidak memadai.
Dalam beberapa kegagalan paling serius, jembatan metro pernah runtuh pada Mei 2021. Insiden tersebut menewaskan sedikitnya 26 orang dan melukai puluhan lainnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.