KOMPAS.com – Berita terkait Piala Dunia di mana pelatih timnas Amerika Serikat (AS) meminta maaf atas kehebohan USS Soccer hapus lambang di bendera negara Iran memuncaki daftar Populer Global kali ini.
Di bawahnya, ada berita tentang gunung berapi Mauna Loa meletus kembali setelah berselang 40 tahun.
Berita internasional di kanal Global Kompas.com yang paling banyak dibaca selanjutnya, yakni terkait kabar seluruh biksu di sebuah kul di Thailand didapati pakai narkoba.
Baca juga: [POPULER GLOBAL] AS Hapus Lambang Bendera Iran | Demo Covid di China
Untuk lebih lengkapnya, berikut rangkuman daftar Populer Global edisi Selasa (29/11/2022) hingga Rabu (30/11/2022) pagi yang dapat Anda simak:
Pelatih tim nasional Amerika Serikat (AS), Gregg Berhalter, pada Senin (28/11/2022) meminta maaf atas kehebohan dipicu unggahan federasi sepak bola negaranya yaitu US Soccer, yang menghapus lambang di bendera negara Iran.
US Soccer akhir pekan lalu mengunggah klasemen Grup B Piala Dunia 2022 di media sosial dengan bendera Iran tanpa lambang di tengahnya. Menurut federasi tersebut, itu adalah isyarat solidaritas kepada pedemo wanita di Iran.
Unggahan itu kemudian dihapus setelah protes dari federasi sepak bola Iran yang mengajukan keluhan ke FIFA dan menuntut sanksi terhadap USMNT, singkatan nama tim sepak bola pria AS.
Baca berita selengkapnya di sini
Baca juga: [POPULER GLOBAL] Dililit Piton, Bocah 5 Tahun Selamat | PM Baru Malaysia Sanjung Indonesia
Gunung api aktif terbesar di dunia yaitu Mauna Loa meletus di Hawaii untuk kali pertama dalam hampir 40 tahun.
Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) pada Senin (28/11/2022) melaporkan, Mauna Loa memuntahkan lahar dan abu vulkanik.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.