Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kali Pertama Sejak Invasi, Kapal Membawa Biji-bijian Berlayar dari Pelabuhan Ukraina

Kompas.com - 30/06/2022, 16:05 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

KYIV, KOMPAS.com - Sebuah kapal yang membawa 7.000 ton biji-bijian dilaporkan telah berlayar dari pelabuhan Ukraina di Berdyansk yang dikuasai Rusia.

Hal itu dikatakan oleh pejabat wilayah Berdyansk yang ditunjuk Moskwa, Evgeny Balitsky pada Kamis (30/6/2022).

Berlayarnya kapal tersebut menjadi pengiriman biji-bijian pertama dari Ukraina sejak dimulainya invasi Rusia pada 24 Februari 2022.

Baca juga: Setibanya di Polandia dari Ukraina, Jokowi Langsung Bertolak ke Rusia

"Setelah beberapa bulan tertunda, kapal dagang pertama telah meninggalkan pelabuhan komersial Berdyansk, 7.000 ton biji-bijian menuju negara-negara sahabat," kata Evgeny Balitsky, kepala administrasi pro-Rusia, di Telegram.

Dilansir dari AFP, dia menyebut, kapal-kapal Laut Hitam Rusia telah memastikan keamanan perjalanan kapal itu.

Balitsky juga memastikan bahwa pelabuhan Ukraina telah dibersihkan dari ranjau.

Berdyansk adalah kota pelabuhan di wilayah Zaporizhzhia di tenggara Ukraina.

Ukraina sendiri telah menuduh Rusia dan sekutunya mencuri biji-bijiannya.

Hal itu turut diyakini berkontribusi pada kekurangan pangan global yang disebabkan oleh ekspor biji-bijian yang diblokir di pelabuhan Ukraina.

Baca juga: Sinyal Baik dari Perang Rusia-Ukraina

Wilayah Ukraina selatan Kherson dan Zaporizhzhia sebagian besar berada di bawah kendali Rusia sejak minggu-minggu pertama intervensi militer Moskwa, dan sekarang secara paksa diintegrasikan ke dalam ekonomi Rusia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com