Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER GLOBAL] Bisnis Barat Balik ke Rusia | Wali Kota Enerhodar Kena Ledakan

Kompas.com - 24/05/2022, 07:01 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

KOMPAS.com - Klaim Menteri Dalam Negeri Singapura yang menyebut Ustaz Abdul Somad (UAS) telah meradikalisasi sejumlah warga "Negeri Singa" memuncaki daftar artikel populer global kali ini.

Di bawahnya ada berita tentang bisnis-bisnis Barat yang kembali ke Rusia dengan nama baru, dan rangkuman hari ke-88 perang Rusia Ukraina.

Sementara itu, Wali Kota Enerhodar di Ukraina yang ditunjuk Rusia menjadi korban ledakan di kotanya.

Baca juga: Menlu Pakistan: Setiap Serangan terhadap China Sama Saja Menyerang Pakistan

Kumpulan artikel populer global sepanjang Senin (23/5/2022) hingga Selasa (24/5/2022) pagi dapat Anda baca selengkapnya di bawah ini.

1. Mendagri Singapura Klaim UAS Telah Meradikalisasi Warga Singapura

Singapura kembali angkat bicara mengenai pelarangan masuk Ustaz Abdul Somad (UAS).

Menteri Dalam Negeri Singapura K Shanmugam pada Senin (23/5/2022) siang menyampaikan, UAS sudah lama berada dalam radar pemantauan otoritas Singapura.

Penyebabnya adalah ustaz kelahiran Asahan, Sumatera Utara, berusia 45 tahun itu diklaim telah memengaruhi dan meradikalisasi sejumlah warga "Negeri Singa”.

Baca selengkapnya di sini.

Baca juga: Puluhan Ahli Bahan Peledak Suriah Disebut Bantu Rusia Siapkan Serangan ke Ukraina

2. Sempat Hengkang dari Rusia, Bisnis-bisnis Barat Kembali dengan Nama Baru

Restoran waralaba cepat saji McDonald's Corp menjual restorannya di Rusia kepada salah satu pemegang lisensi lokal, yang akan membuka kembali usaha tersebut dengan nama baru.

Langkah tersebut merupakan rebranding paling terkenal sejauh ini dari sejumlah perusahaan yang hengkang dari Rusia.

Baca selengkapnya di sini.

Baca juga: Rusia Pelajari Rencana Perdamaian dengan Ukraina Usulan Italia

3. Rangkuman Hari Ke-88 Serangan Rusia ke Ukraina, Moskwa Gempur Pasukan Kyiv dengan Serangan Udara dan Artileri

Invasi Rusia ke Ukraina telah memasuki hari ke-88 pada Minggu (22/5/2022) sejak dilancarkan pada 24 Februari.

Berikut kami rangkumkan serangan Rusia ke Ukraina hari ke-88, sebagaimana dilansir Reuters.

Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan, pasukannya menggempur pasukan Ukraina dengan serangan udara dan artileri di timur dan selatan, menargetkan pusat komando, pasukan, dan gudang amunisi.

Baca selengkapnya di sini.

Baca juga: Ini Isi Hutan Purba yang Ditemukan di Dasar Lubang Raksasa China

4. Ukraina Terkini: Wali Kota di Enerhodar yang Ditunjuk Rusia Jadi Korban Ledakan

Andrey Shevchik Wali Kota Enerhodar di Ukraina yang ditunjuk Rusia, terluka dalam ledakan pada Minggu (22/5/2022).

Enerhodar adalah lokasi pembangkit listrik tenaga nuklir terbesar di Eropa.

Shevchik ditunjuk sebagai wali kota Enerhodar setelah pasukan Rusia mengambil alih kota dan pembangkit nuklir Zaporizhzhia di dekatnya, sebagai bagian dari kampanye militer Moskwa di Ukraina yang dimulai pada 24 Februari.

Baca selengkapnya di sini.

Baca juga: Panen Kritik Setelah Ditunjuk Jadi Dubes Malaysia untuk Indonesia, Tajuddin Abdul Buka Suara

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com