BRUSSELS, KOMPAS.com - Seorang pria muda dengan sengaja mendorong seorang wanita ke rel kereta metro di stasiun Metro Rogier di Brussel, Belgia, Jumat (14/1/2022) sekitar pukul 19.45 waktu setempat.
Tetapi untungnya, kereta metro dapat berhenti tepat waktu dan wanita yang didorong itu bisa selamat.
Wanita itu didorong ke rel ketika kereta metro hendak memasuki stasiun.
Baca juga: Kota Tiba-tiba Lockdown, Seorang Wanita Terjebak di Rumah Pria Asing Usai Kencan Buta
Beruntung, masinis bisa menghentikan laju kereta tepat waktu.
Kejadian tersebut telah dikonfirmasi ke perusahaan transportasi umum Brussel STIB yang mengoperasikan metro di Brussel.
"Sopir bereaksi sangat baik tetapi sangat shock, seperti korbannya," Guy Sablon, juru bicara STIB mengatakan kepada The Brussels Times, Sabtu (15/1/2022).
Operator kereta metro dilaporkan melihat orang itu di rel dan berhenti tepat pada waktunya dengan menarik rem darurat.
Rekaman video pengawasan menunjukkan pelaku, seorang pria muda, berjalan mondar-mandir di peron dan kemudian mendorong wanita di depannya masuk ke rel.
Orang lain yang berdiri di peron membantu wanita itu keluar dari rel dan kembali ke peron.
Baik polisi dan layanan darurat segera dipanggil ke tempat kejadian.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.