Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Laki-laki Berusia 9 Tahun Jadi Korban Tewas Ke-10 Konser Astroworld

Kompas.com - 15/11/2021, 14:22 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

HOUSTON, KOMPAS.com - Anak laki-laki berusia 9 tahun pada Minggu (14/11/2021) menjadi korban tewas ke-10 dari tragedi konser Astroworld di Houston.

Melansir The Guardian pada Senin (15/11/2021), Ezra Blount dari Dallas meninggal pada Minggu di rumah sakit anak-anak Texas di Houston, kata pengacara keluarga Ben Crump.

Ezra mengalami koma yang diinduksi secara medis setelah menderita luka serius karena terinjak-injak selama pertunjukan rapper Travis Scott pada 5 November.

Baca juga: Drake dapat Sorotan, Pergi ke Strip Club Sehari Setelah Tragedi Konser Astroworld

Dia adalah orang ke-10 yang menjadi korban tewas festival musik berdarah, Astroworld.

Treston Blount, ayah Ezra, menggambarkan apa yang terjadi di konser Astroworld dalam sebuah unggahan di halaman GoFundMe yang dia buat untuk membantu membiayai pengobatan Ezra.

Blount mengatakan, Ezra sedang duduk di pundaknya ketika kerumunan penonton mulai berdesak-desakan tak terkendali.

Saat itu Blount kehilangan kesadaran, dan ketika ia sadar, Ezra hilang.

Sebagai seorang ayah, ia segera panik mencari sampai Ezra akhirnya ditemukan di rumah sakit dengan kondisi terluka parah.

Baca juga: Travis Scott Dihujani 93 Tuntutan Hukum akibat Kericuhan Konser Astroworld

Anak itu mengalami kerusakan parah pada otak, ginjal, dan hatinya, setelah ditendang, diinjak-injak, dan hampir mati terlindas, menurut gugatan yang diajukan keluarganya terhadap Travis Scott dan penyelenggara acara, Live Nation.

Keluarga Blount menuntut ganti rugi setidaknya 1 juta dollar AS (Rp 14,2 miliar).

Sembilan korban tewas selain Ezra Blount umurnya berkisar antara 14 hingga 27 tahun. Sekitar 300 orang menjadi korban terluka, dirawat di lokasi festival dan 13 dirawat di rumah sakit.

Penyelidik kepolisian dan pemadam kebakaran Houston sedang meninjau video pengawasan yang disediakan oleh promotor konser Live Nation, serta puluhan klip yang dibagikan orang-orang di acara itu secara luas di media sosial.

Baca juga: Tertindih di Tragedi Konser Astroworld Travis Scott, Pelajar Ini Dinyatakan Mati Otak

Penyelidik juga berencana untuk berbicara dengan perwakilan Live Nation, Travis Scott, dan penonton konser. Travis Scott dan penyelenggara acara sekarang menjadi fokus penyelidikan kasus kriminal.

Dalam sebuah tweet yang diunggah sehari setelah tragedi konser Astroworld, Scott mengatakan bahwa dia benar-benar hancur oleh apa yang terjadi.

Pengacara Travis Scott mengatakan, dia tidak tahu tentang tragedi yang terjadi di kerumunan sampai pertunjukan selesai.

Travis Scott berjanji untuk bekerja bersama dengan komunitas Houston untuk memulihkan dan mendukung keluarga yang membutuhkan.

Baca juga: Anak 9 Tahun Koma Setelah Jadi Korban Kekacauan di Festival Astroworld

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com