CARACAS, KOMPAS.com - Seorang gangster Venezuela berjuluk "Si Rambut" ditangkap kepolisian setempat dalam baku tembak.
Dalam dunia kejahatan negara Amerika Latin itu, Carla Diaz Torrealba merupakan sosok yang ditakuti sekaligus cukup penting.
Gadis berusia 22 tahun itu merupakan salah satu antek yang paling dipercaya Carlos Luis "El Koki" Revete, bos kartel yang menguasai mayoritas Caracas.
Baca juga: Rezim Kim Jong Un sebut Biden sebagai Gangster yang Sudah Salah Langkah
Dilansir The Sun Selasa (27/7/2021), Torrealba mendapatkan julukan La Pelua dan La Grenuda, yang berarti Si Rambut.
Kepada pengikutnya yang berjumlah sekitar 1.400 di Instagram, Torrealba disebut pernah memamerkan senapan serbu.
Media di Venezuela juga memberitakan Torrealba bertndak sebagai umpan untuk menggoda gangster lain, dan kemudian menculiknya.
Polisi menerangkan, wanita itu bertindak sebagai "pelindung" bagi El Koki dan menjadi salah satu orang kepercayaan.
Pada 22 Juli, terjadi baku tembak antara geng kriminal yang dipimpin El Koki dengan polisi selama beberapa hari.
Baca juga: Polisi Venezuela dan Geng Kriminal Baku Tembak, 26 Tewas
Dilaporkan news.com.au, dalam insiden yang terjadi dekat istana kepresidenan tersebut, El Koki berhasil kabur.
Namun Torrealba bisa ditangkap aparat kepolisian. Ini bukan kali pertama "Si Rambut" harus mendekam di balik jeruji besi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.