Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biden Calonkan Bankir Wall Street sebagai Duta Besar AS untuk Israel

Kompas.com - 16/06/2021, 08:21 WIB
Bernadette Aderi Puspaningrum

Penulis

Sumber Reuters

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden akan menominasikan bankir Wall Street dan mantan pejabat Departemen Luar Negeri AS Thomas Nides untuk menjadi duta besar untuk Israel.

Pernyataan itu disampaikan Gedung Putih dalam sebuah pernyataan pada Selasa (15/6/2021), tak lama setelah pemerintahan baru Israel terbentuk.

Baca juga: POPULER GLOBAL: Kaum Muda China Muak Kejar Sukses Pilih Rebahan | PM Israel Baru Sama Buruknya dengan Sebelumnya

Nides adalah wakil ketua Morgan Stanley, perusahaan perbankan investasi terbesar keempat AS.

Dia pernah menjadi Wakil Menteri Luar negeri dari 2011 hingga 2013 selama pemerintahan mantan Presiden Barack Obama.

Biden membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk secara resmi menyebutkan calonnya untuk mengambil posisi sensitif tersebut.

Keputusan itu menimbulkan pertanyaan dari beberapa pengamat, tentang apa yang akan dikatakan pilihan itu tentang kebijakan presiden AS di Israel dan Palestina.

Pengumuman Selasa (15/6/2021) datang pada saat pemerintahan Biden sedang mencari awal yang baru dengan pemerintahan baru Perdana Menteri Israel Naftali Bennett.

Pilihan itu perlu dilakukan setelah bertahun-tahun manuver partisan di AS oleh Benjamin Netanyahu, yang 12 tahun menjabat sebagai perdana menteri berakhir pada akhir pekan.

Ini juga menimbang perang 11 hari di Jalur Gaza bulan lalu yang menewaskan 256 warga Palestina dan melukai ratusan lainnya.

Dua belas orang juga tewas di Israel akibat roket yang ditembakkan dari wilayah Palestina.

Baca juga: Mantan PM Israel Sebut Iran Bersukacita karena Pemerintah Sekarang Lemah

Calon Biden untuk posisi di “Negeri Zionis” itu dikenal sebagai seorang Demokrat pro-Israel.

Dia telah bekerja di belakang layar mengelola pendanaan AS terkait upaya bantuan PBB untuk Palestina. Bangkir ini dianugerahi Penghargaan Distinguished Service oleh mantan Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton.

Nides juga telah menjadi kontributor besar bagi Demokrat. Lebih dari 45.000 dollar AS (Rp 640 juta) telah dikumpulkannya untuk kandidat Demokrat selama bertahun-tahun, termasuk Biden.

J Street, sebuah kelompok liberal pro-Israel yang berbasis di AS, menyambut pencalonan Nides pada Selasa (15/6/2021).

"Peristiwa beberapa minggu terakhir telah membuat sangat jelas bahwa negara kami sangat membutuhkan seorang diplomat berpengalaman untuk mengambil pos yang sangat sensitif dan kompleks ini," kata kelompok itu dalam sebuah pernyataan melansir Reuters.

"Kami percaya bahwa Nides memiliki pengalaman yang diperlukan." 

Nides akan menggantikan mantan duta besar dari Presiden AS Donald Trump untuk Israel, David Friedman. Dia adalah seorang pengacara dan pendukung setia permukiman Israel di wilayah Palestina yang diduduki.

Selain Nides, Gedung Putih mengatakan Biden bermaksud mencalonkan delapan orang lainnya untuk menjadi duta besar.

Baca juga: Hamas Desak Warga Palestina “Lawan” Parade Bendera Israel di Yerusalem

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com