Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepak Terjang Benjamin Netanyahu, PM Terlama Israel yang Baru Lengser

Kompas.com - 14/06/2021, 13:58 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

TEL AVIV, KOMPAS.com - Benjamin Netanyahu sebagai perdana menteri terlama Israel selama 12 tahun, baru saja lengser pada Minggu (13/6/2021).

Ia resmi turun takhta setelah parlemen atau Knesset memilih Naftali Bennett sebagai PM baru Israel pengganti Benjamin Netanyahu.

Mengutip artikel AFP, berikut adalah tanggal-tanggal penting di riwayat hidup Netanyahu hingga menjadi Perdana Menteri Israel lalu lengser.

Baca juga: Benjamin Netanyahu Resmi Dilengserkan dari Kursi PM Israel, Ini Penggantinya

21 Oktober 1949: Netanyahu lahir di Tel Aviv dalam keluarga sekuler.

Ayahnya adalah sejarawan yang aktif dalam kelompok-kelompok Zionis sayap kanan.

Dia dibesarkan di Yerusalem sebelum keluarganya pindah ke Amerika Serikat, di mana dia bersekolah di sekolah menengah Philadelphia.

1973: Netanyahu menjadi kapten di unit elite tentara Israel, setelah ambil bagian dalam serangan di Yordania dan Lebanon, serta bertempur dalam Perang Yom Kippur.

1976: Lulus dari Massachusetts Institute of Technology. Ia menyelesaikan studi doktor dalam ilmu politik untuk kembali ke Israel.

Saat itu saudara laki-lakinya, Yoni, adalah satu-satunya komandan Israel yang tewas dalam serangan Entebbe, untuk membebaskan penumpang dari pesawat yang dibajak di Uganda.

Baca juga: Profil Naftali Bennett, Perdana Menteri Israel yang Baru, Kerap Serukan Caplok Tepi Barat


1993: Netanyahu mengkritik Kesepakatan Damai Oslo dan menjadi pemimpin partai sayap kanan Likud.

1996: Terpilih sebagai perdana menteri termuda Israel pada usia 46 tahun.

2002: Kembali ke pemerintahan sebagai menteri setelah kalah dalam pemilu 1999.

2009: Terpilih kembali menjadi PM Israel, yang memulai rekornya selama 12 tahun menjabat.

2015: Mengecam negosiasi nuklir oleh presiden AS Barack Obama dengan Iran dalam pidato kontroversial di depan Kongres.

Baca juga: Resmi Dilengserkan sebagai PM Israel, Ini Serangan Benjamin Netanyahu

2019: Didakwa karena penyuapan, penipuan, dan pelanggaran kepercayaan publik setelah penyelidikan korupsi selama tiga tahun. Jika terbukti bersalah, Netanyahu dapat dijebloskan ke penjara.

2020: Didukung oleh presiden AS saat itu Donald Trump, Netanyahu meneken perjanjian pertama dari empat normalisasi bersejarah dengan negara-negara Arab.

2021: Rekor masa jabatannya sebagai PM Israel berakhir setelah mosi 13 Juni memihak koalisi yang bersatu melawannya.

Baca juga: Bagaimana PM Israel Benjamin Netanyahu Mengalami Kejatuhannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com