Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nekat "Serbu" New Delhi dengan Traktor, Ini Penjelasan Aksi Protes Petani India

Kompas.com - 27/01/2021, 17:54 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber AFP

NEW DELHI, KOMPAS.com – Para petani India selama berbulan-bulan berkemah di pinggiran New Delhi sebagai protes terhadap undang-undang pertanian yang baru.

Pada Selasa (26/1/2021), ribuan orang menyerbu New Delhi dengan mengendarai traktor sehingga membentuk antrean panjang ke ibu kota India itu.

Mereka menerobos barikade polisi, menerjang gas air mata, dan menyerbu Benteng Merah bersejarah saat negara itu merayakan Hari Republik.

AFP merangkum permasalahan di sektor pertanian di India dan tantangan Perdana Menteri India Narendra Modi sejak berkuasa pada 2014.

Baca juga: Puluhan Ribu Petani India Kendarai Traktor Serbu Ibu Kota untuk Memprotes Modi

Bagaimana keadaan pertanian India?

Sektor pertanian India sangat luas dan di sisi lain dinilai bermasalah.

Pertanian menyediakan mata pencaharian bagi hampir 70 persen dari 1,3 miliar rakyat India dan menyumbang sekitar 15 persen dari perekonomian India.

"Revolusi Hijau" yang dicanangkan pada dekade 1970-an mengubah India dari negara yang sering kekurangan pangan menjadi negara yang surplus bahan pangan, bahkan menjadi eksportir.

Tetapi selama beberapa dekade terakhir, pendapatan dari sektor pertanian sebagian besar mengamali stagnasi dan sektor ini sangat membutuhkan investasi dan modernisasi.

Lebih dari 85 persen petani memiliki lahan kurang dari dua hektare.

Kurang dari satu dari seratus petani memiliki lebih dari 10 hektare, menurut survei Kementerian Pertanian India pada 2015 hingga 2016.

Baca juga: Puluhan Orang Tewas dalam Protes Petani di India

Apa saja kendala petani?

Kekurangan air, banjir, cuaca yang semakin tidak menentu akibat perubahan iklim, serta utang, telah sangat merugikan petani.

Lebih dari 300.000 petani telah bunuh diri sejak dekade 1990-an. Hampir 10.300 melakukannya pada 2019, menurut angka resmi terbaru.

Petani dan pekerjanya juga mulai berbondong-bondong meninggalkan dunia pertanian.

Baca juga: Petani di India Bersikeras Tolak UU Pertanian, Ancam Penuhi New Delhi dengan Traktor

Apa yang dijanjikan Modi?

Pemerintah India telah lama memberikan janji besar kepada para petani yang merupakan lumbung suara penting di India.

Modi tak terkecuali. Dalam kampanyenya, dia berjanji untuk menggandakan pendapatan para petani pada 2022.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com