PHNOM PENH, KOMPAS.com – Seorang warga di sebuah desa di Kamboja, Ek Chan, percaya bahwa dia memiliki dua orang-orangan sawah untuk mencegahnya tertular virus corona.
Ek Chan percaya dua orang-orangan sawah yang dia buat itu memiliki kekuatan magis yang mampu menangkal virus corona.
Dia membuat dua orang-orangan sawah tersebut dan ditempatkan di depan rumahnya sebagai “penjaga” sebagaimana dilansir dari Reuters, Kamis (26/11/2020).
Praktik serupa rupanya telah ada selama lebih dari satu abad di beberapa desa Kamboja. Orang-orangan sawah di Kamboja biasanya disebut sebagai Ting Mong.
Baca juga: Ditemukan Virus Corona pada Kelelawar yang Ditangkap pada 2010 di Kamboja
Beberapa penduduk desa, seperti Ek Chan, percaya bahwa orang-orangan sawah mampu menangkis roh jahat dan penyakit.
“Sejak saya membuat Ting Mong ini, mereka membantu menakut-nakuti virus apa pun termasuk virus corona dan menghentikan penyebarannya ke keluarga saya,” kata Ek Chan.
"Saya sendiri sangat percaya pada keajaiban orang-orangan sawah dan saya sama sekali tidak khawatir tertular virus,” imbuh Ek Chan.
Orang-orangan sawah di Kamboja biasanya terbuat dari jerami, bambu, atau tongkat kayu dan dipakaikan pakaian bekas.
Baca juga: Serangan Lebah Membunuh Bocah 5 Tahun di Kamboja
Bahkan, beberapa orang-orangan sawah ada yang diberi helm sepeda motor dan diberi “senjata” berupa tongkat dan pisau.
Ek Chan mengatakan dia hanya tahu sedikit tentang Covid-19.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan