Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Pilpres AS 2020: Biden Tinggal Tunggu Nevada dan Bersabar, Trump Masih Harus Banyak Cemas

Kompas.com - 06/11/2020, 14:11 WIB
Palupi Annisa Auliani

Penulis

Peta Georgia masih berwarna merah muda di pantauan live Associated Press karena Trump unggul dari jumlah satuan suara popular vote atas Biden. Trump terpantau mengumpulkan 2.447.343 suara popular vote, sedangkan Biden 2.445.568 suara.

Baca juga: Serba-serbi Sistem Pemilu Presiden AS

Trump juga belum boleh menarik napas di Pennsylvania. Meski Trump terpantau masih unggul 0,3 poin atas Biden di popular vote, penghitungan suara di Pennsylvania baru mencakup 95 persen suara pemilih di popular vote. Sudah begitu, angkanya hanya terpaut tipis itu tadi. 

Hingga Jumat pukul 13.00 WIB, Trump mendapat dukungan 49,6 persen suara popular vote di Pennsylvania, sedangkan Biden 49,3 persen. 

Situasi serupa terjadi pula di Carolina Utara. Unggul sementara dengan jarak dukungan lebih lebar, Trump belum boleh memastikan negara bagian ini dimenangi. Sebab, penghitungan suara pun baru 94 persen dengan selisih dukungan hanya 1,4 persen.

Hingga Jumat pukul 13.00 WIB, Trump memimpin di Carolina Utara dengan 50,1 persen suara popular vote dan Biden mengantungi 48,7 persen suara. 

Tentu, Trump dan kubu Republikan tak mau mengulang kejadian di Michigan, yang berbalik arah angin di saat-saat terakhir.

Baca juga: Siapa Bilang Presiden AS Dipilih Langsung oleh Rakyat?

Hingga 87 persen suara popular vote masuk, Trump terus memimpin di Michigan, setidaknya dalam rekam data Kompas.com pada Senin (4/11/2020) pukul 18.00 WIB.

Saat itu, posisi Trump memimpin dengan 49,9 persen popular vote, sedangkan Biden baru di posisi dukungan 48,5 persen.

Namun, hanya dalam hitungan jam, arah angin berbalik dan hasil akhir menempatkan Biden unggul atas Trump di Michigan.

Rekam data Kompas.com pada Selasa (5/11/2020) pukul 00.30 WIB, saat suara popular vote yang dihitung tercatat 96 persen, keunggulan Biden sudah tercatat.

Saat itu, Biden telah mendapatkan 49,5 persen popular vote, sedangkan Trump 49 persen. 

Dalam pantauan terkini, Jumat pukul 13.00 WIB, dukungan Biden di Michigan pun makin kokoh, dengan suara popular vote yang dihitung sudah di posisi 99 persen.

Biden unggul dengan 50,6 persen suara popular vote, sedangkan Trump mengantungi 47,9 persen suara.

Suara Biden dan Trump sejauh ini

Dikutip dari New York Times, Biden menyebut kesabaran adalah salah satu bagian krusial dalam proses demokrasi seperti ini.

"Demokrasi kadang-kadang berantakan. Kadang-kadang, demokrasi butuh kesabaran juga," ujar Biden, Kamis, di sela penghitungan suara yang dia ikuti di Delaware. 

Terpisah, Trump menuding penghitungan suara yang digelar dan dipublikasikan banyak lembaga, termasuk media massa sebagai penghitungan ilegal.

"Luar biasa sekali penghitungan begitu berpihak ke satu pihak," kata Trump dari Gedung Putih, seperti dilansir New York Times

Dalam pernyataan tertulis, Trump juga menyatakan pemilu kali ini mencuranginya.

Pantau pergerakan detail data Pilpres AS 2020 di JEO Kompas.com Hasil Pilpres 2020 Trump vs Biden dalam peta dan data interaktif yang bisa disimak lewat layar ponsel. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com