Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virus Corona, Singapura Bersiap Masuki New Normal pada Akhir Tahun

Kompas.com - 21/10/2020, 17:33 WIB
Ericssen,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

Rencananya new normal akan tetap berlangsung hingga vaksin Covid-19 ditemukan.
Sejumlah relaksasi sendiri telah dilakukan di fase 2.

Salah satunya adalah rencana pembukaan penerbangan umum antara Singapura dan Hong Kong tanpa harus melakukan isolasi mandiri atau karantina.

Baca juga: Dianggap Menyepelekan Covid-19, Topeng Virus Corona Dihapus Amazon

Data Covid-19 di Singapura

Total, kasus Covid-19 Singapura saat ini adalah 57.921 di mana 57.819 pasien atau 99,82 persen telah pulih total. Hanya 38 pasien atau 0,07 persen yang masih dirawat di rumah sakit.

Tidak ada pasien yang menjalani perawatan intensif di ruang ICU. Sebanyak 36 pasien atau 0,06 persen menjalani isolasi atau penyembuhan mandiri.

Angka kematian tetap salah satu yang terendah di dunia yaitu 28 orang atau 0,05 persen.

Negeri pimpinan Lee Hsien Loong ini juga mencatatkan angka infeksi harian terendah dalam 7 bulan terakhir tepatnya 3 kasus pada 15 dan 17 Oktober lalu.

Angka infeksi harian konsisten berada pada satu digit. Selain itu tidak ditemukan infeksi komunal di masyarakat pada 7,8,9, 11, 13, 15, 16, dan 19 Oktober.

Baca juga: Sehari Usai Pemilu, Kasus Virus Corona Muncul Lagi di Selandia Baru

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com