Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sehari Usai Pemilu, Kasus Virus Corona Muncul Lagi di Selandia Baru

Kompas.com - 18/10/2020, 14:29 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

WELLINGTON, KOMPAS.com - Selandia Baru mengonfirmasi kasus baru Covid-19 pada Minggu (18/10/2020), dua minggu setelah Perdana Menteri Jacinda Ardern menyatakan mereka telah mengalahkan virus itu lagi.

Direktur Jenderal Kesehatan Ashley Bloomfield mengatakan, kasus terbaru ini melibatkan pekerja pelabuhan yang setelah dites lagi ternyata positif pada Sabtu sore (17/10/2020).

"Karena orang itu dites pada hari ia mengalami gejala, Kementerian Kesehatan dapat mengisolasinya dari kontak-kontak dekat," ujar Bloomfield dikutip dari AFP.

Baca juga: Jacinda Ardern jadi PM Selandia Baru Lagi Setelah Menang Pemilihan Umum

Kemungkinan pekerja tersebut tertular pada Rabu, 14 Oktober.

Pengumuman ini datang sehari setelah Partai Buruh-nya Ardern memenangkan pemilu.

Penanganan PM Ardern terhadap pandemi virus corona dinilai salah satu faktor ia terpilih lagi.

Baca juga: Selandia Baru Adakan Pemungutan Suara untuk Pelegalan Ganja dan Euthanasia

Menjelang pemungutan suara, Ardern yang partainya memenangkan 64 dari 120 kursi parlemen, menjulukinya sebagai "pemilu Covid".

Wanita 40 tahun itu berkampanye tentang keberhasilan pemerintahannya memberantas penularan virus corona di Selandia Baru, dengan mencatatkan 25 kematian dari 5 juta populasi.

Pada Mei Selandia Baru menyatakan telah mengalahkan penularan virus corona di dalam negeri.

Akan tetapi klaster baru muncul di Auckland pada Agustus dan membuat kota besar itu lockdown lagi selama beberapa pekan.

Baca juga: Paspor Selandia Baru Terkuat di Dunia, Geser Jepang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com