Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[KABAR DUNIA SEPEKAN] Kim Jong Un Sita Anjing untuk Dimasak di Restoran | Pangeran Qatar Foya-foya di AS

Kompas.com - 24/08/2020, 05:30 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

KOMPAS.com - Kabar dunia sepekan kali ini dari Selasa (18/8/2020) sampai Senin (24/8/2020), dimulai dengan Kim Jong Un yang memerintahkan penyitaan anjing untuk dimasak di restoran.

Kemudian pada Rabu (19/8/2020), Badan Kesehatan Dunia (WHO) mendesak agar setiap negara segera bergabung dengan program global vaksin Covid-19.

Lalu keesokan harinya (20/8/2020) muncul analisis dari pemberitaan ABC bahwa beberapa pekerjaan akan menghilang usai pandemi virus corona.

Baca juga: Kim Jong Un Beri Ucapan Selamat HUT Ke-75 Indonesia

Selanjutnya pada Jumat (21/8/2020) ada kisah petani yang ngeyel tetap tinggal di dalam kompleks bandara untuk bertani di sana.

Video detik-detik trotoar ambles di China dan menelan 21 mobil menghiasi pemberitaan pada Sabtu (22/8/2020).

Di akhir pekan, ada kakak Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yang membeberkan borok adiknya pada Minggu (23/8/2020), dan cerita gaya hidup mewah Pangeran Qatar saat kuliah di AS yang populer pada Senin (24/8/2020).

Masing-masing berita tersebut dapat Anda baca selengkapnya di bawah ini.

Baca juga: Viral, Video Wanita Banting Pajangan Dewa Ganesha sampai Hancur di Toko

1. Kim Jong Un Perintahkan Anjing Peliharaan Disita dan Diserahkan ke Restoran

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un menjadi sorotan. Sebab, dia memerintahkan agar anjing peliharaan disita dan diserahkan ke restoran untuk dimasak.

Langkah Kim itu diyakini bertujuan untuk meredam ketidakpuasan publik di tengah situasi ekonomi yang semakin kolaps, termasuk kekurangan pangan.

Anjing peliharaan dilaporkan hanya dimiliki oleh orang kaya maupun pejabat berpengaruh Korea Utara di ibu kota Pyongyang.

Bagaimana penerapan perintah Pemimpin Tertinggi Korut itu? Anda dapat membaca selengkapnya di sini.

Baca juga: Lupa Matikan Kamera, Pasangan Ini Terekam Berhubungan Seks Saat Rapat Zoom

2. WHO Mendesak Semua Negara untuk Bergabung dalam Program Global Vaksin Covid-19

Badan Kesehatan Dunia (WHO) pada Selasa (18/8/2020) menyampaikan pesan mendesak kepada setiap negara, untuk segera bergabung dengan program global vaksin Covid-19.

Selain itu, WHO juga menjelaskan siapa yang akan mendapatkan suntikan virus corona terlebih dahulu.

Melansir AFP pada Selasa (18/8/20020), Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan, tanpa memvaksinasi populasi berisiko tertinggi di planet ini secara bersamaan, mustahil untuk membangun kembali ekonomi global.

Lantas bagaimana skema kerja sama ini akan diterapkan? Anda dapat mengetahui lebih lanjut di sini.

Baca juga: Turun Bobot 108 Kg, Calon Pengantin Wanita Tak Mau Telanjang di Malam Pertama

3. Beberapa Pekerjaan Ini Diperkirakan Akan Hilang Pasca Covid-19

Pandemi Covid-19 sudah banyak mengubah wajah dunia termasuk soal lapangan kerja.

Sejumlah jenis pekerjaan, paling tidak di Australia, diperkirakan akan menghilang setelah pandemi Covid-19 selesai.

Salah satunya adalah pekerjaan sebagai manajer, terutama manajer level menengah, karena banyak perusahaan yang melakukan perampingan sebelum pandemi terjadi sekarang mempercepat langkah tersebut.

Lalu apa saja posisi pekerjaan lainnya yang terancam? Simak artikel lengkapnya di sini.

Baca juga: Viral, Foto Pegawai Toko Meninggal Saat Kerja, Hanya Ditutupi Payung dan Kardus

4. Kisah Seorang Petani yang “Ngeyel” Bertani dan Tinggal di Dalam Bandara Lebih dari 20 Tahun

Keluarga Takao Shito telah bertani sayuran di ladang yang sama selama lebih dari 100 tahun.

Kakeknya adalah petani, ayahnya juga, dan kini dia turut meneruskan pekerjaan sebagai petani.

Namun, ada beberapa hal yang sedikit membedakan dia dengan pendahulunya. Dahulu, lahan pertanian Takao adalah bagian dari sebuah desa dengan 30 keluarga yang dikelilingi oleh ladang terbuka, sebagaimana dilansir dari Oddity Central, Selasa (18/8/2020).

Namun, kini desa tersebut disulap menjadi sebuah bandar udara (bandara) terbesar kedua di Jepang, Bandara Narita di Prefektur Chiba, Jepang.

Apa alasan Shito enggan meninggalkan tanahnya? Anda bisa membaca kisahnya di sini.

Baca juga: Pesta Kolam di Wuhan Dikritik Seluruh Dunia, Begini Pembelaan China

5. Video Detik-detik Trotoar Ambles, Telan 21 Mobil ke Bawah Tanah

Trotoar yang ambles di kota Yibin, Provinsi Sichuan, China, menelan 21 mobil ke bawah tanah.

Amblesnya trotoar itu langsung menimbulkan lubang besar yang menganga di pinggir jalan raya.

Sekitar 500 meter persegi trotoar ambles menurut media pemerintah China yang dikutip Daily Mail.

Video detik-detik amblesnya trotoar yang menelan 21 mobil itu dapat Anda lihat di sini.

Baca juga: Video Viral Melania Tak Mau Digandeng Trump Saat Turun dari Air Force One

6. Direkam Diam-diam, Kakak Trump Blak-blakan Umbar Borok Adiknya

Kakak perempuan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyebut adiknya kejam, pembohong, dan tak berprinsip, yang artinya tak bisa dipercaya.

Maryanne Trump Barry diam-diam direkam oleh keponakannya, Marry Trump, yang baru-baru ini merilis buku berjudul Too Much and Never Enough: How My Family Created the World's Most Dangerous Man.

Apa saja borok Trump yang diungkap Barry? Anda bisa mengetahuinya di sini.

Baca juga: Usai Hagia Sophia, Turki Ubah Bekas Gereja Lainnya Jadi Masjid Lagi

7. Hidup Mewah Pangeran Qatar Saat Kuliah di AS: Foya-foya di Las Vegas dan Koleksi Supercars

Sheikh Khalifa bin Hamad bin Khalifa Al Thani sebagai putra Emir Qatar memiliki gaya hidup yang sangat mewah.

Ia terungkap pernah berpesta dengan keluarga Kardashian dan mengendarai supercar saat menempuh studi di Los Angeles, Amerika Serikat (AS).

Pangeran Qatar berusia 28 tahun itu diketahui gemar bergaul dengan selebriti saat menimba ilmu di University of Southern California (USC).

Deretan gaya hidup mewah lain yang dinikmatinya saat menimba ilmu di "Negeri Paman Sam" dapat Anda simak di sini.

Baca juga: 4 Tahun Cuma Makan Chicken Nugget, Tubuh Wanita Ini Jadi Kurus Kering

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hamas Rilis Video Perlihatkan Sandera Israel di Gaza, Ini Pesannya

Hamas Rilis Video Perlihatkan Sandera Israel di Gaza, Ini Pesannya

Global
Demo Protes Perang Gaza Terus Meningkat di Sejumlah Kampus AS

Demo Protes Perang Gaza Terus Meningkat di Sejumlah Kampus AS

Global
Sejarah Panjang Hubungan Korea Utara dan Iran

Sejarah Panjang Hubungan Korea Utara dan Iran

Internasional
Koalisi AS Masih Bertarung Lawan Houthi, Jatuhkan 4 Drone dan 1 Rudal Anti-Kapal

Koalisi AS Masih Bertarung Lawan Houthi, Jatuhkan 4 Drone dan 1 Rudal Anti-Kapal

Global
Rangkuman Hari Ke-791 Serangan Rusia ke Ukraina: Bantuan Baru AS | Kiriman Rudal ATACMS

Rangkuman Hari Ke-791 Serangan Rusia ke Ukraina: Bantuan Baru AS | Kiriman Rudal ATACMS

Global
AS Diam-diam Kirim Rudal Jarak Jauh ATACMS ke Ukraina, Bisa Tempuh 300 Km

AS Diam-diam Kirim Rudal Jarak Jauh ATACMS ke Ukraina, Bisa Tempuh 300 Km

Global
[POPULER GLOBAL] Demo Perang Gaza di Kampus Elite AS | Israel Tingkatkan Serangan

[POPULER GLOBAL] Demo Perang Gaza di Kampus Elite AS | Israel Tingkatkan Serangan

Global
Biden Teken Bantuan Baru untuk Ukraina, Dikirim dalam Hitungan Jam

Biden Teken Bantuan Baru untuk Ukraina, Dikirim dalam Hitungan Jam

Global
Israel Serang Lebanon Selatan, Sasar 40 Target Hezbollah

Israel Serang Lebanon Selatan, Sasar 40 Target Hezbollah

Global
Situs Web Ini Tawarkan Kerja Sampingan Nonton Semua Film Star Wars, Gaji Rp 16 Juta

Situs Web Ini Tawarkan Kerja Sampingan Nonton Semua Film Star Wars, Gaji Rp 16 Juta

Global
Wanita Ini Didiagnosis Mengidap 'Otak Cinta' Setelah Menelepon Pacarnya 100 Kali Sehari

Wanita Ini Didiagnosis Mengidap "Otak Cinta" Setelah Menelepon Pacarnya 100 Kali Sehari

Global
Kakarratul, Tikus Tanah Buta yang Langka, Ditemukan di Pedalaman Australia

Kakarratul, Tikus Tanah Buta yang Langka, Ditemukan di Pedalaman Australia

Global
Kisah Truong My Lan, Miliarder Vietnam yang Divonis Hukuman Mati atas Kasus Penipuan Bank Terbesar

Kisah Truong My Lan, Miliarder Vietnam yang Divonis Hukuman Mati atas Kasus Penipuan Bank Terbesar

Global
Wakil Menteri Pertahanan Rusia Ditahan Terkait Skandal Korupsi

Wakil Menteri Pertahanan Rusia Ditahan Terkait Skandal Korupsi

Global
Olimpiade Paris 2024, Aturan Berpakaian Atlet Perancis Berbeda dengan Negara Lain

Olimpiade Paris 2024, Aturan Berpakaian Atlet Perancis Berbeda dengan Negara Lain

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com