Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

China Resmi Tutup Konsulat AS di Chengdu, Bendera AS Diturunkan

Kompas.com - 27/07/2020, 11:18 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber Reuters,AFP

CHENGDU, KOMPAS.com - China resmi menutup konsulat Amerika Serikat (AS) di Chengdu pada Senin (27/7/2020) pukul 10.00 waktu setempat.

Penutupan ini dilakukan sebagai upaya balas dendam atas ditutupnya konsulat China oleh AS di Houston, Texas.

AFP memberitakan, bendera AS telah diturunkan di gedung konsulat Chengdu.

Baca juga: Momen di Hari Pengosongan Konsulat AS di Chengdu, Keamanan Dijaga Ketat

Kemudian Reuters mewartakan, polisi di Chengdu telah menutup akses masuk ke konsulat itu mulai pagi hari ini.

Sebanyak 4 petugas dengan pakaian pelindung berkeliling memeriksa keadaan di sekitar konsulat Chengdu pada pukul 10.24 siang waktu setempat.

Televisi pemerintah China CCTV melalui reporternya di lapangan, mengunggah video di Weibo yang menunjukkan bendera Amerika di depan konsulat Chengdu diturunkan pada pukul 6.18 pagi waktu setempat.

Baca juga: China Tutup Konsulat AS di Chengdu, Staf Langsung Beres-beres Keluar

Sebelumnya pada Minggu malam (26/7/2020), sebuah crane terlihat memasuki kompleks konsulat untuk mengangkat setidaknya satu kontainer ke sebuah truk besar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com