Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virus Corona, Setengah Senator dan 4 Menteri Chile Dikarantina

Kompas.com - 19/05/2020, 18:40 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber AFP

SANTIAGO, KOMPAS.com - Sekitar setengah dari 50 senator dan empat menteri Chile harus dikarantina, setelah kontak dengan tiga positif virus corona.

Menteri Keuangan Ignacio Briones dan Kepala Staf Felipe Ward menyatakan di Twitter, mereka sudah dites dan hasilnya negatif.

Meski begitu, mereka diinstruksikan untuk tetap dikarantina hingga setidaknya menjalani pemeriksaan virus corona yang kedua.

Baca juga: Ahli: Otopsi Bisa Jadi Cara Pelajari Virus Corona, Ini Penjelasannya

Briones menerangkan, dia sudah dites pertama pada Jumat (15/5/2020), setelah "kontak rutin" dengan Senator Jorge Pizarro.

Anggota komite keuangan senat itu dinyatakan positif Covid-19, di mana Briones secara sadar langsung melakukan isolasi mandiri.

Selain Briones, menteri dalam negeri dan pembangunan sosial juga dilaporkan melaksanakan karantina, demikian laporan AFP Selasa (19/5/2020).

Pada akhir pekan kemarin, setidaknya setengah dari anggota senat langsung mengarantina diri setelah kontak dengan Pizarro dan politisi lain.

Rabu lalu (13/5/2020), Chile mengalami lonjakan 60 persen pada kasus infeksi harian, meski sudah menerapkan langkah pencegahan, termasuk lockdown selektif.

Karena itu, pemerintah pusat kemudian mengumumkan lockdown total di ibu kota Santiago, yang mencatatkan 80 persen dari total 46.000 kasus nasional.

Baca juga: Virus Corona, Trump Beri Ultimatum ke WHO

Imbasnya, kerusuhan pun pecah di El Bosque, daerah miskin di pinggiran Santiago, pada Senin (18/5/2020). Massa melempar batu ke arah polisi.

Mereka juga berusaha merobohkan pagar yang didirikan, sehingga memaksa polisi huru hara menyemprotkan meriam air dan gas air mata untuk membubarkan massa.

"Ini bukan karena karantina. Tapi makanan, bantuan, yang saat ini dibutuhkan oleh warga," kata Veronica Abarca yang tinggal di El Bosque.

Kerusuhan itu terjadi setelah pemerintahan Presiden Sebastian Pinera mengumumkan bakal mendistribusikan 2,5 juta paket bantuan kepada warga miskin.

Bulan lalu, pemerintah menyatakan bakal membagikan voucher senilai 300 dollar AS (Rp 4,4 juta) kepada 4,5 juta masyarakat berpenghasilan menengah ke bawah.

Namun, bantuan dalam bentuk uang diberitakan tidak pernah dibagikan.

Baca juga: Temuan Baru, Antibodi SARS Dapat Melawan Virus Corona Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com