Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[KABAR DUNIA SEPEKAN] Ahli Waris Sultan Sulu Akan Sita Properti Malaysia | Band Radja Dapat Ancaman Pembunuhan

KOMPAS.com - Selama sepekan terakhir, kabar mengenai ahli waris Sultan Sulu yang menang klaim dan menyita properti Malaysia di Perancis menjadi berita yang paling banyak dibaca dari kanal Global.

Sementara itu, grup band Radja mendapat ancaman pembunuhan usai konser di Malaysia.

Berikut kami rangkumkan kabar dunia internasional selama sepekan dari Kompas.com edisi Senin (6/3/2023) hingga Minggu (12/3/2023).

1. Ahli Waris Sultan Sulu Menang Klaim Rp 231 Triliun, Akan Sita Properti Malaysia di Paris

Petugas pengadilan Perancis berusaha menegakkan perintah pengadilan untuk menyita tiga properti Pemerintah Malaysia di Paris.

Penyitaan tersebut terkait dengan kemenangan ahli waris Sultan Sulu di meja hijau atas aset senilai 15 miliar dollar AS (Rp 231,63 triliun), menurut pengacara ahli waris dan dokumen pengadilan yang didapat Reuters.

Petugas pengadilan mencoba menghitung nilai properti tersebut pada Senin (6/3/2023) setelah pengadilan mengeluarkan perintah penyitaan pada Desember. Namun pejabat Kedutaan Malaysia di Paris menolaknya, kata pengacara dan pemerintah Malaysia.

Anda bisa menyimak berita ini selengkapnya di sini.

2. Pengantin Pria Ambruk lalu Tewas Usai Komplain Kerasnya Musik DJ dalam Pernikahan

Seorang pengantin pria di sebuah desa di Negara Bagian Bihar, India, ambruk setelah berulangkali komplain atas musik DJ di pesta pernikahannya yang terlalu keras.

Pengantin pria bernama Surendra itu meninggal saat dirujuk ke rumah sakit yang lebih besar di Sitamarhi.

Dilansir dari India Times, peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (1/3/2023) ketika ketika Surendra dan mempelai wanita mengikuti ritual Varmala.

Bagaimana kelanjutannya? Baca di sini.

3. Pengakuan WN Rusia Bekerja di Bali: Paham Ilegal, tapi Banyak Bule Lain Juga Melakukannya

Seorang warga negara Rusia, Ivan-bukan nama sebenarnya-, mengaku telah tinggal di Bali sejak satu tahun lalu.

Pria 40 asal Moskwa itu mengeklaim pindah ke Pulau Dewata karena menyukai budaya, tradisi, semuanya yang ada di Bali, bukan karena perang Rusia-Ukraina.

Dia bekerja sebagai pelatih selancar khusus untuk turis asal Rusia. Alasannya, pelatih asal Indonesia tidak cukup cakap berbicara bahasa Rusia. 

Baca selengkapnya melalui tautan ini.

4. Tentara Rusia Kehabisan Amunisi di Medan Perang, Pakai Sekop untuk Bertempur

Kementerian Pertahanan Inggris melaporkan, tentara Rusia kemungkinan memakai sekop untuk pertarungan tangan kosong dalam perang di Ukraina karena kekurangan amunisi.

Kabar itu disampaikan Kementerian Pertahanan Inggris dalam pembaruan informasi intelijennya pada Minggu (5/3/2023) melalui Twitter.

Kementerian Pertahanan Inggris menuturkan, tentara Rusia dipersenjatai dengan senjata api dan sekop untuk menyerang posisi pasukan Ukraina pada akhir bulan Februari.

Baca selengkapnya di sini.

5. Alasan Rusia Kenapa Ingin Rebut Kota Bakhmut di Ukraina

Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu pada Selasa (7/3/2023) mengatakan, menguasai Kota Bakhmut di Ukraina timur adalah kunci meluncurkan serangan lebih lanjut di wilayah lebih luas.

"Kota ini merupakan pusat pertahanan penting bagi pasukan Ukraina di Donbass," kata Shoigu tentang kawasan industri timur negara itu.

"Merebutnya akan memungkinkan operasi ofensif lebih jauh ke dalam garis pertahanan angkatan bersenjata Ukraina," imbuhnya, dalam pertemuan pejabat militer yang disiarkan televisi.

Simak lebih lengkap di sini.

6. Serangan Rudal Rusia Gempur Seluruh Ukraina

Rusia disebut telah meluncurkan rudal ke target di seluruh Ukraina, dari Kharkiv di utara hingga Odesa di selatan dan Zhytomyr di barat.

Bangunan dan infrastruktur perumahan di Kharkiv dan Odesa jadi target. Pemadaman listrik pun terjadi di beberapa daerah.

Serangan itu terjadi saat pertempuran sengit berlanjut untuk kota Bakhmut di Ukraina timur.

Baca selengkapnya di sini.

7. Kronologi Band Radja Diancam Dibunuh Usai Konser di Malaysia, Sempat Mengira Di-prank

Pengalaman tak mengenakan menimpa personel grup band Radja saat berkesempatan tampil dalam konser di Johor Bahru, Malaysia pada Sabtu (11/3/2023) malam.

Mereka kemarin mendapat ancaman pembunuhan. Kejadian terjadi setelah grup band Radja selesai menghibur ribuan penonton di Larkin Arena Indoor Stadium.

Simak lebih lengkap melalui tautan ini.

https://www.kompas.com/global/read/2023/03/13/054500070/-kabar-dunia-sepekan-ahli-waris-sultan-sulu-akan-sita-properti-malaysia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke