Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kudeta Sudan, Jenderal Perintahkan Pembebasan 4 Menteri yang Ditahan

Pembebasan itu terjadi ketika tentara mengatakan, pembentukan pemerintahan baru sudah dekat.

"Panglima Tertinggi Angkatan Bersenjata telah memerintahkan pembebasan Hashem Hassab Alrasoul, Ali Geddo, Hamza Baloul, Youssef Adam," menurut tayangan Sudan TV yang dikutip AFP.

Alrasoul adalah Menteri Telekomunikasi, Geddo mengepalai Kementerian Perdagangan, Baloul adalah Menteri Informasi, dan Adam merupakan Menteri Pemuda dan Olahraga.

Jenderal Burhan yang menjadi pemimpin de facto Sudan sejak penggulingan Presiden otokratis Omar Al Bashir pada 2019, pekan lalu membubarkan pemerintah, menahan kepemimpinan sipil, dan menyatakan keadaan darurat.

Tentara Sudan pada Kamis pagi mengatakan, pemerintah baru sedang sedang diproses.

"Kami sedang mempertimbangkan semua inisiatif internal dan eksternal untuk melayani kepentingan nasional," kata penasihat media Burhan Taher Abouhaga.

"Pembentukan pemerintah sudah dekat," lanjutnya.


Pembebasan para menteri di tengah kudeta Sudan itu terjadi tak lama setelah panggilan telepon antara Burhan dan Sekjen PBB Antonio Guterres, yang secara pribadi meminta panglima militer untuk memulihkan transisi demokrasi.

Guterres mendorong "semua upaya untuk menyelesaikan krisis politik di Sudan dan segera memulihkan tatanan konstitusional serta proses transisi Sudan", kata pernyataan PBB.

Sudan sejak Agustus 2019 diperintah oleh dewan sipil-militer bersama sebagai bagian dari transisi yang kemudian bergerak menuju pemerintahan sipil penuh.

Perpecahan yang semakin dalam dan ketegangan yang telah lama membara antara militer dan warga sipil merusak transisi tersebut.

Para diplomat Barat menyerukan penjabatan kembali Perdana Menteri Abdalla Hamdok, sementara kekuatan Arab seperti Arab Saudi dan UEA mendesak transisi yang dipimpin sipil untuk dipulihkan.

Burhan, jenderal veteran yang bertugas di bawah pemerintahan Bashir selama tiga dekade, bersikeras pengambilalihan tentara itu bukan kudeta Sudan, tetapi sebuah langkah untuk memperbaiki jalannya transisi.

https://www.kompas.com/global/read/2021/11/05/074746870/kudeta-sudan-jenderal-perintahkan-pembebasan-4-menteri-yang-ditahan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke