KOMPAS.com - Makanan hangat paling nikmat disantap saat cuaca dingin. Salah satunya adalah sup ayam jahe.
Selain itu, jahe dalam sup ayam ini juga dapat membantu meredakan sakit tenggorokan dan batuk.
Dikutip dari Medical News Today, jahe segar mengandung antibakteri yang dapat melindungi tubuh dari virus dan flu.
Simak resep sup ayam jahe untuk enam porsi yang dilansir dari Real Simple berikut ini.
Baca juga:
Bahan:
1. Panaskan minyak dalam panci besar dengan api sedang. Tambahkan bawang bombai, bawang putih, dan jahe, lalu masak, aduk hingga harum selama satu hingga dua menit.
2. Tambahkan kaldu. Aduk parsnip, wortel, seledri, lobak, dan garam. Didihkan. Kecilkan api dan masak sampai sayuran lunak selama 15 hingga 20 menit.
3. Suwir daging ayam menggunakan garpu atau jari tangan, buang kulit dan tulangnya.
4. Tambahkan ayam, kacang polong, dan daun bawang ke dalam panci dan masak sampai matang selama tiga hingga empat menit. Sajikan.
Baca juga:
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.View this post on Instagram
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.