KOMPAS.com - Menyeduh teh terlihat sederhana. Padahal, cara seduhnya akan memengaruhi rasa teh dan juga aromanya.
Cara menyeduh teh tubruk dan teh celup hampir sama, tetapi ada perbedaan pada durasi membuatnya.
Simak cara menyeduh teh yang tepat, dibagikan langsung oleh Fachri, pemilik LTG by Esterakyat, kedai teh di Jakarta, berikut ini.
Teh paling tepat diseduh dengan air panas agar bisa terekstrak maksimal, baik untuk aroma maupun rasanya.
Fachri menuturkan, sebaiknya seduh teh dengan air bersuhu minimal 80 derajat celsius.
Baca juga:
Baik menggunakan teh celup maupun teh tubruk, biarkan teh terendam dalam air panas selama beberapa menit.
"Teh celup cukup direndam dua sampai empat menit, habis itu diangkat ampasnya," ujar Fachri saat ditemui Kompas.com di LTG by Esterakyat, Jumat (2/6/2023).
Sementara itu, teh tubruk bisa direndam lebih dari empat menit, tergantung keinginan si pembuat teh.
Menurut Fachri, selama ampas teh tubruk tidak menggangu, teh ini boleh saja direndam lebih lama sebelum disaring dan disajikan.
Perbandingan teh dan gula juga penting diperhatikan, apalagi untuk kamu yang tidak suka seduhan teh natural tanpa gula.
Banyaknya gula sebenarnya bisa disesuaikan dengan keinginan, tetapi ia menyarankan perbandingan satu sendok teh daun teh kering dengan satu sendok teh gula.
Baca juga:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.