Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/05/2023, 18:06 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sekilas, unagi dan anago terdengar sama. Meski sama-sama populer di Jepang, keduanya berbeda.

Dilansir dari Japan Today, unagi adalah sidat air tawar, sementara anago adalah sidat air asin.

Anago banyak ditemukan di Barat Laut Pasifik. Berbeda dengan anagounagi lebih sering ditemukan di perairan Jepang.

Bagian tubuh anago berwarna coklat muda dan terdapat titik-titik putih kecil di sekitarnya.

Sirip ekor anago cenderung lebih tajam daripada unagi dan paling baik didapatkan selama musim panas.

Rasa anago lebih ringan ketika dimakan. Biasanya, sidat air asin ini diolah menjadi tempura atau gorengan di restoran.

Tak hanya nikmat, anago juga mengandung sejumlah kandungan gizi, seperti vitamin A, vitamin B, dan lemak omega-3.

Baca juga:

Karakteristik unagi

Ilustrasi unagi, makanan khas Jepang yang disantap selama musim panas. shutterstock/gowithstock Ilustrasi unagi, makanan khas Jepang yang disantap selama musim panas.

Perbedaaan anago dan unagi tidak hanya tempat asalnya. Rasa hingga kandungan gizi keduanya juga berbeda.

Tak seperti anago yang digoreng hingga renyah, unagi lebih sering dipanggang dengan kecap dan disajikan bersama semangkuk nasi.

Unagi dikenal sebagai ikan berminyak karena lemaknya yang kaya dan terasa nikmat disajikan tanpa tambahan.

Benar saja, sebagian kandungan gizi unagi juga lebih tinggi daripada anago.

Misalnya, vitamin A dalam unagi lebih banyak empaty kali lipat daripada anago. Kandungan vitamin B unagi pun demikian.

Baca juga:

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com