Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/05/2023, 17:09 WIB
Silvita Agmasari

Editor

KOMPAS.com - Udang goreng cabai bawang dihargai relatif mahal di restoran seafood atau chinese food. Padahal, bahan udang goreng cabai bawang putih ini modalnya kecil. 

Kamu bisa pilih udang jerbung untuk membuat udanh goreng cabai bawang, agar tekstur dagingnya padat. 

Selain itu, jangan hilangkan bahan baking powder pada resep bahan pelapis, untuk menghasilkan balutan tepung yang ringan dan mengembang pada udang goreng.

Simak resepnya dari Sajian Sedap berikut ini. 

Baca juga:

Resep udang goreng cabai bawang

Bahan: 

  • 400 gram udang jerbung, dikupas, disisakan ekornya, dikerat punggungnya
  • 550 ml minyak untuk menggoreng
  • 1 sendok teh air jeruk nipis
  • 1 sendok teh cabai bubuk
  • 1/2 sendok teh garam

Bahan pelapis (aduk rata):

  • 150 gram tepung terigu
  • 50 gram tepung beras
  • 1/4 sendok teh baking powder
  • 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan pencelup:

  • 250 ml air dingin

Bahan tumisan cabai bawang:

  • 4 siung bawang putih, dicincang kasar
  • 1 sendok teh cabai bubuk
  • 1/2 sendok teh daun seledri cincang, diperas
  • 1/2 sendok makan margarin untuk menumis

Baca juga: Resep Ayam Goreng Saus Inggris ala Restoran Chinese Food

Cara membuat udang goreng cabai bawang: 

1. Lumuri udang dengan jeruk nipis, cabai bubuk, dan garam. Diamkan selama 15 menit. 

2. Balurkan udang dengan bahan pelapis, lalu celupkan dengan bahan pencelup cair, balurkan lagi ke bahan pelapis. 

3. Goreng udang dengan minyak panas sampai kulitnya renyah. Tiriskan minyaknya. 

4. Lanjutkan tumis margarin dan bawang putih sampai harum. Masukkan udang goreng, cabai bubuk, dan seledri. Aduk rata sebentar saja, siap disajikan.  

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com