KOMPAS.com - Martabak manis salah satu jajanan kaki lima populer di Indonesia, mudah ditemui di berbagai daerah.
Kamu bisa membuat martabak manis mini pandan dengan isian keju untuk ide jualan takjil buka puasa.
Martabak manis mini pandan isi keju dibuat dengan bahan tepung, gula pasir, ragi instan, santan kental, daun suji, telur, soda kue, dan vanila bubuk.
Simak resep martabak manis mini pandan isi keju berikut, dikutip dari buku "50 Resep Snack Pendamping Minum Kopi" (2013) karya Indriani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga:
Baca juga:
1. Campur tepung terigu, 75 gram gula pasir, ragi instan, aduk rata.
2. Tuang santan hangat perlahan sambil terus diaduk sampai menjadi adonan tercampur rata, diamkan kurang lebih 25 menit.
3. Tambahkan telur dan soda kue, aduk rata.
4. Panaskan cetakan martabak diameter 10 sentimeter di atas api kecil. Tuang satu sendok sayur adonan, biarkan sampai keluar gelembung=gelembung kecil, taburkan sisa gula pasir.
Tutup cetakan, masak sampai matang. Lakukan terus sampai adonan habis.
5. Oleskan mentega pada permukaan. Tambahkan parutan keju dan susu kental manis.
6. Lipat setengah lingkaran, oleskan lagi mentega pada permukaan martabak.
Buku "50 Resep Snack Pendamping Minum Kopi" (2013) karya Indriani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.
View this post on Instagram
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.