Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Cara Membuat Wonton Goreng Isi Udang untuk Hidangan Imlek

Kompas.com - 19/01/2023, 22:04 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Wonton atau pangsit khas masakan chinese food ini selain dikukus juga bisa digoreng menjadi camilan renyah.

Kamu bisa membuat wonton goreng dengan bahan isian yaitu, udang, daun bawang, telur, bawang putih, minyak wijen, dan bumbu kering.

Wonton goreng nikmat disajikan bersama saus asam manis terbuat dari tomat, bawang putih cincang, saus tiram, saus plum, cuka, sagu, dan garam.

Simak resep wonton goreng berikut ini, dikutip dari buku "Halal Chinese Food Ala Resto-Pertama Di Indonesia" (2015) karya Meili Amalia dan Chef Herman Kemang terbitan Penerbit Zikrul Hakim.

Baca juga: Cara Mudah Melipat Kulit Wonton agar Tidak Robek

Resep wonton goreng 

Bahan:

  • 1 pak kulit pangsit

Bahan isi wonton:

  • 100 gram udang
  • 1 batang daun bawang
  • 1 butir telur
  • 1 siung bawang putih
  • 1/2 sdm minyak wijen
  • Bumbu kering (sesuai selera)

 Bahan saus asam manis:

  • 100 gram saus tomat
  • 1/2 sdm bawang putih cincang
  • 2 sdm (tergantung selera) gula pasir
  • 1 sdt saus tiram
  • 1 sdt saus hoisin
  • 1 sdt saus plum
  • 1 sdt (tergantung selera) cuka
  • 250 ml air
  • 1 sdm sagu
  • 1/2 sdt (tergantung selera) garam

Baca juga: Resep Pangsit Goreng Isi, Camilan untuk Nonton Piala Dunia 2022

Cara membuat wonton goreng:

1. Wonton goreng: bersihkan udang dan buang semua kulitnya, lalu cincang.

2. Tambahkan bawang putih, telur, minyak wijen, dan bumbu kering. Masukkan adonan isi ke kulit pangsit, kemudian lipat dan goreng dengan menggunakan api sedang.

3. Jika sudah matang, tiriskan dan siap dihidangkan. Wonton goreng lezat disajikan dengan saus asam manis.

4. Saus asam manis: Tumis bawang putih hingga berwarna kuning kecoklatan. Tambahkan saus tiram aduk sebentar kemudian masukkan air.

5. Masukkan semua bahan, kecuali cuka. Setelah tercampur rata dan mendidih, kentalkan dengan campuran sagu dan air, aduk hingga mengental.

6. Matikan api, diamkan hingga uap hilang atau hangat, baru masukkan cuka dan aduk rata.

Buku "Halal Chinese Food Ala Resto-Pertama Di Indonesia" (2015) karya Meili Amalia dan Chef Herman Kemang terbitan Penerbit Zikrul Hakim bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com