Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Oseng Mercon Pedas Nampol, Cocok Dimakan Pakai Nasi Putih

Kompas.com - 03/12/2022, 17:04 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Oseng mercon banyak ditemui di Yogyakarta sebagai kuliner yang wajib dicoba.

Kamu bisa membuat oseng mercon sendiri di rumah dengan bumbu bawang merah, bawang putih, cabai rawit merah, daun salam, lengkuas, garam, dan gula merah.

Cara membuat oseng mercon mudah dan sederhana, cocok dimakan bersama nasi hangat untuk sajian nikmat keluarga.

Simak resep oseng mercon pedas nampol, dikutip dari buku "Kumpulan Resep Hidangan Lauk Nusantara Rendah Karbo" (2019) karya Tim Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga: Resep Oseng Mercon Daging Sapi Khas Yogyakarta, Pedasnya Mantap

Resep oseng mercon

Bahan:

  • 500 gram tetelan daging sapi, rebus hingga lunak atau empuk. Tiriskan, potong kecil-kecil
  • 100 ml kaldu 
  • 3 sdm minyak untuk menumis
  • 2 lembar daun salam
  • 1 cm lengkuas
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt gula merah

Bumbu:

  • 250 gram cabai rawit merah
  • 8 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih

Baca juga:

Cara membuat oseng mercon:

1. Masukkan cabai rawit, bawang merah, dan bawang putih dalam wajan, beri 1/2 gelas air, ungkep hingga air menyusut. Haluskan.

2. Tumis bumbu halus, tambahkan daun salam, lengkuas, tuangi kaldu, aduk-aduk. Bubuhi garam dan gula merah. Masak hingga mendidih.

3. Masukkan potongan tetelan daging sapi, aduk-aduk hingga bumbu meresap.

Buku "Kumpulan Resep Hidangan Lauk Nusantara Rendah Karbo" (2019) karya Tim Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com