Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Strudel Apel yang Renyah dan Berlapis

Kompas.com - 26/09/2022, 21:31 WIB
Ais Jauhara Fahira,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Strudel merupakan salah satu jenis pastry manis yang memiliki bentuk berupa lapisan dengan isian aneka macam bahan makanan misalnya apel dan pisang.

Makanan ini memerlukan lembaran filo pastry. Melansir dari Master Class, filo pastry merupakan lembaran tipis yang lazim dipakai sebagai kulit pastry.

Filo terbuat dari tepung, cuka dan sedikit minyak. Biasanya filo pastry dijual dalam keadaan beku.

Baca juga:

Mari simak resep strudel apel ala BBC Good Food berikut ini.

Resep strudel apel

Bahan strudel apel

  • 750 gram apel, kupas dan buang biji, belah empat dan iris
  • 1½ sdt kayu manis bubuk
  • Parutan kulit dari 1 buah lemon
  • 2 sdt jus lemon
  • 100 gram gula kastor emas
  • 75 gram kismis
  • 95 gram mentega
  • 40 gram remah roti putih
  • 6 lembar besar filo pastry
  • 1 sdm gula bubuk

Baca juga: 5 Cara Membuat Kulit Strudel Berlapis yang Tidak Gampang Sobek

Cara membuat strudel apel

  1. Panaskan oven hingga suhu 190 derajat celsius. Lapisi loyang dengan kertas roti.
  2. Campur apel, kayu manis, kulit dan jus lemon, gula dan kismis. Lelehkan mentega dalam wajan kecil, lalu panggang remah roti sampai kecoklatan. Masukkan ke dalam campuran apel.
  3. Letakan lembaran filo pastry di atas loyang yang telah dilapisi kertas roti. Lapisi lembaran dengan mentega leleh. Tumpukkan di atasnya lembaran, lalu ulangi hingga lembaran filo habis.
  4. Tumpuk isian apel di atas lembaran filo. Guling hingga menutupi isian apel. Olesi permukaan luarnya dengan mentega leleh.
  5. Panggang selama 40-45 menit hingga kue berwarna coklat keemasan. Biarkan dingin pada suhu kamar, lalu taburi dengan gula bubuk. Iris dan sajikan dengan es krim atau puding.

Baca juga: Resep Strudel Keju, Camilan Gurih untuk Akhir Pekan

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com