Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Rice Bowl Bola Ayam Udang untuk Bekal ke Kantor

Kompas.com - 19/09/2022, 19:06 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Terdapat banyak kreasi rice bowl dengan pilihan bahan yang beragam untuk ide menu makan dan bekal.

Seperti resep rice bowl bola ayam udang berikut ini, bisa menjadi menu bekal makan siang di kantor maupun sekolah anak. 

Rice bowl bola ayam udang menggunakan bahan terdiri dari ayam cincang, udang cincang, putih telur, tepung kanji, kecap ikan, minyak wijen, garam, gula, dan merica.

Rice bowl bola ayam udang disajikan bersama saus sayuran wortel, paprika, dan kapri manis.

Simak resep rice bowl bola ayam udang, dikutip dari buku "Resep Rice Bowl ala Cafe" (2013) karya Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

Resep rice bowl bola ayam udang

Bahan:

  • 150 gram ayam cincang 
  • 100 gram udang cincang
  • 1 butir putih telur
  • 2 sdm tepung kanji
  • 1 sdt minyak wijen 
  • 1 sdt kecap ikan
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 250 ml minyak goreng
  • 600 gram nasi hangat

Saus:

  • 2 sdm margarin
  • 1/2 buah bawang bombai, potong dadu
  • 2 siung bawang putih, iris halus
  • 4 sdm saus tomat
  • 100 ml air
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica halus
  • 1/4 buah paprika merah, potong dadu
  • 25 gram kapri manis, biarkan utuh
  • 100 gram wortel, iris bulat
  • 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

Baca juga:

Cara membuat rice bowl bola ayam udang: 

1. Bola ayam udang: Campur semua bahan kecuali minyak goreng. Aduk rata hingga menjadi adonan. Bentuk adonan bola-bola sebesar bakso.

Panaskan minyak, goreng bola-bola ayam udang hingga matang dan berwarna kuning keemasan. Angkat, tiriskan.

2. Saus: Panaskan dua sendok makan margarin, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum. Masukkan saus tomat dan air. Tambahkan gula, garam, dan merica, aduk rata.

Setelah mendidih, tambahkan paprika, kapri, dan wortel. Sesudah sayuran hampir matang, kentalkan dengan larutan tepung maizena, aduk rata, angkat.

3. Penyajian: Taruh nasi dalam mangkuk saji, tambahkan bola-bola ayam udang di atas nasi, siram dengan saus. Sajikan hangat.

Buku "Resep Rice Bowl ala Cafe" (2013) karya Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com