Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Tips Makan Hot Pot ala Chef Chinese Food, Jangan Seruput Kuah Mala

Kompas.com - 15/09/2022, 20:36 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hot pot khas China biasanya disajikan bersama isian berupa sayuran segar dan irisan daging.

Cara makan hot pot sederhana, cukup celup isian ke dalam kuah kaldu yang sedang mendidih, lalu santap selagi hangat.

Meskipun tampak mudah, akan tetapi ada beberapa teknik yang perlu diketahui bila ingin menyantap sajian hot pot.

Bila kamu belum pernah menyantap sajian hot pot, simak tips makan hot pot yang benar dari koki di restoran khas China Shu Guo Yin Xiang Slamet Tri Handi berikut.

Baca juga:

1. Celup sayur ke dalam kuah yang tepat

Ada beragam jenis kuah untuk sajian hot pot, seperti sup sayur asin, chicken collagen, chicken herbal, jamur, dan sup mala.

Perlu diketahui bahwa tidak semua sayuran cocok dicelup ke dalam semua jenis kuah hot pot. 

"Kalau sayur putih seperti sawi cocoknya ke kuah sayur asin ataupun chicken collagen, jangan ke kuah mala," kata Slamet saat ditemui oleh Kompas.com di restoran Shu Guo Yin Xiang  pada Selasa (13/9/2022).

Sementara sayuran hijau cocok dicelup untuk kuah hot pot varian mala. Khusus untuk isian berupa daging seperti bakso ataupun daging iris, cocok disantap untuk berbagai jenis kuah.

Baca juga: 5 Restoran Hot Pot Halal di Jakarta, Ada Kuah Mala yang Pedas dan Miso

Sajian sliced beef untuk isian hot pot.DOK. KOMPAS.COM/ SUCI WULANDARI PUTRI CHANIAGO Sajian sliced beef untuk isian hot pot.

2. Jangan terlalu lama merendam sayur

Tidak butuh waktu lama untuk merendam isian seperti sayur ataupun jamur ke dalam kuah hot pot.

Cukup celup sebentar sayur atau amur isian ke dalam kuah yang sudah mendidih. Bila sayuran dirasa cukup lunak, angkat dan santap segera.

"Jangan kelamaan rendam sayurnya, celup sebentar lalu angkat," katanya.

Serupa dengan sayur, isian seperti bakso ataupun daging sebaiknya jangan terlalu lama direndam di dalam kuah.

Daging berpotensi alot bila direndam di dalam kaldu mendidih terlalu lama.

Baca juga: Banyak Bahan Makanan Sisa di Kulkas? Masak Hot Pot Saja

3. Jangan seruput kuah mala

Kuah sup varian mala merupakan salah satu jenis kuah yang rasanya cukup pedas karena menggunaan irisan cabai kering dan biji mala.

Rasa pedas yang mendominasi ini tak jarang menjadi favorit pelanggan yang suka makanan pedas.

Selain rasanya yang enak, warna merah menyala dari kuah mala pun tampak menggiurkan.

Akan tetapi perlu diingat bahwa sebaiknya jangan menyeruput kuah mala secara langsung.

Hal ini karena kuah mala punya rasa yang cukup pedas dan membuat lidah kebas. Tak jarang rasa pedas ini juga sampai ke tenggorokan.

Oleh karena itu, ada beberapa pelanggan yang batuk ataupun merasa gatal di tenggorokan saat menyantap kuah mala secara langsung.

"Disarankan menggabung beberapa varian kuah dengan kuah mala, seperti kuah chicken collagen dan kuah sayur asin dikombinasikan dengan kuah mala supaya rasanya tidak terlalu pedas," katanya. 

Baca juga:

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com