PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Bee Jay Bakau Resort (BJBR) yang terletak di pesisir Kota Probolinggo punya sebuah restoran menarik nan unik, sebab berdiri kokoh di tengah eksotisme hutan bakau.
Rest-o-Tent, namanya. Sebelum BJBR seluas sekarang, restoran menjadi cikal bakal terbentuknya resort secara keseluruhan.
Restoran beratap tenda dengan empat pucuk atap kubah menyediakan kuliner olahan hasil laut yang diproses langsung oleh Chef Jo.
Chef Jo (Joko Hariyanto) yang juga Operasional Manager BJBR Probolinggo bercerita bahwa dirinya sempat mengisi program di salah satu stasiun televisi sebagai hibachi chef yang memasak dengan gerakan-gerakan akrobatik.
Kompas.com menjajal menu andalan Rest-O-Tent yang direkomendasikan langsung oleh Chef Jo pada Selasa (26/4/2022).
Baca juga:
Sup Ikan Kuning di Rest-O-Tent merupakan salah satu resep andalan yang dimodifikasi oleh Chef Jo dari resep sup ikan makassar.
Sup Ikan Kuning memadukan cita rasa asam dari belimbing wuluh dan gurihnya daging ikan kakap, sehingga mengeluarkan rasa segar yang berempah.
"Ini asam, aslinya kan makanan Makasar, kita modifikasi, supaya bisa diterima di sini. Asamnya dari belimbing wuluh. Sebelum dimodifikasi rasanya lebih bening, tidak sebanyak ini kunyitnya," terang Chef Jo kepada Kompas.com.
Ikan yang dipakai untuk sup adalah baramundi atau kakap putih.
Baca juga:
Menu selanjutnya yang Kompas.com santap adalah kerang telur asin. Masakan ini berupa kerang dara yang digoreng krispi, lalu dicampur saos telur asin.
Setelah itu, disajikan kembali bersama cangkang kerang sebagai hiasannya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.